Vote dulu kuy lah, biar ngga lupa terossss...
2 Minggu Kemudian
Hari libur seperti ini memang harus dinikmati sebaik mungkin, berlaku juga untuk SinB dan Hyun Ji. Kakak beradik ini melakukan kegiatan berbeda pada pagi hari ini, Hyun Ji yang sibuk menyiapkan sarapan untuk keduanya dan SinB yang sedang berenang.
Biasanya SinB akan berolahraga ringan tetapi berbeda pada pagi hari ini, SinB sedang ingin berenang. Untung saja udara pagi ini cukup bersahabat, tidak terlalu dingin karena salju tidak selebat beberapa hari yang lalu. Aneh padahal ini musim dingin kenapa SinB malah memilih berenang bukan berendam dengan air panas?. Biarlah.
Hyun Ji yang sedang sibuk di dapur kini perhatian nya teralihkan ketika seseorang memasuki rumahnya dan melangkah ke arah dapur. Seorang gadis cantik milik kakaknya, siapa lagi kalau bukan Jung Yerin.
"Pagi Hyun Ji... Mianhe aku langsung masuk ke sini, karena kata penjaga didepan aku boleh langsung masuk saja" Ucap Yerin merasa tidak enak.
"Pagi juga.. Tidak apa-apa Noona, anggaplah rumah ini adalah rumah mu juga. Kenapa sepagi ini Noona kemari, tumben sekali?" Tanya Hyun Ji melihat Yerin pagi ini sudah berkunjung ke rumahnya.
"Anni.. aku hanya ingin berkunjung dan bertemu dengan Hyung-mu. Dimana dia?" Tanya Yerin mendapati kekasihnya tidak terlihat sama sekali.
"Hyung sedang berenang, padahal sudah ku ingatkan untuk tidak berenang lihat saja udara bahkan cukup dingin Noona" Ucap Hyun Ji dengan sedikit kesal, karena Hyung nya.
Yerin hanya menggelengkan kepala nya.
"Baiklah.. Noona kesana dulu ya..." Pamit Yerin untuk melihat SinB, dan berjalan cepat ke arah kolam renang.
"Ne.."
Yerin melihat SinB yang hanya mengenakan celana pendek nya saja dan mengerang kesal, apakah dia tidak merasa kedinginan sama sekali bukankah dia tidak suka dingin.
SinB masih belum menyadari kehadiran kekasih nya, sampai suara Yerin menginstruksi nya.
"SinB-ya.." panggil Yerin dengan suaranya yang sedikit keras. SinB menoleh kebelakang dan mendapati kekasihnya berdiri tak jauh dari nya sedang menatap tajam dirinya.
SinB langsung naik ke permukaan dan mengambil handuk nya, sedikit tersenyum mendapati kekasihnya sepagi ini sudah ada dirumah nya. SinB berjalan kearah Yerin yang sepertinya terlihat kesal itu.
"Kau tidak merasakan udara pagi ini, kenapa harus berenang kau bisa berendam di dalam kamarmu.." Yerin langsung mencecar kekasihnya yang sama sekali tidak merasa bersalah ini.
"Aigooo.... Aku hanya ingin berenang sebentar" SinB tersenyum melihat tingkah Yerin saat ini, sebelum tangan mulus kekasihnya ini mendarat mencubit perutnya cukup keras. Melampiaskan kekesalannya.
"Kajja masuk aku sudah selesai." SinB terkekeh melihat Yerin yang benar-benar kesal.
"Kau bisa sakit jika seperti ini, apalagi kau tidak bisa terkena dingin. Jadi jangan lakukan hal yang membuatku khawatir. Arra?" Yerin hanya khawatir mengingat kekasihnya ini seperti apa,
"Arraseo..." SinB mengecup kening kekasihnya dan setelah nya mengajak Yerin masuk kedalam.
"Mandi dengan air hangat oke, aku akan membantu Hyun Ji membuat sarapan." Titah Yerin pada SinB yang masih saja tersenyum bodoh itu.
Yerin bergerak membantu Hyun Ji, dia menyiapkan beberapa makanan yang disukai oleh SinB. Dan juga sayur tentunya.
"Bagaimana menjadi seorang Editor Noona?" Tanya Hyun Ji disela-sela membuat sarapan nya.