Pekerjaan Baru

161 5 1
                                    

Sesampainya di jalan raya....

"Oke, kita misah lagi kayak kemaren  ya" kataku.

"Oke siap" jawab Cola.

Lalu, seperti hari kemarin, kami pun berpencar untuk mencari pekerjaan yang bisa mempekerjakan kami berdua sekaligus. 

Namun, hari ini pasti tidak seperti kemarin.....

Aku pun mencoba untuk mencari kembali di jalan dekat ke kosanku, siapa tau kemarin itu kelewatan lowongan pekerjaannya.

Lalu, setelah mencari selama satu setengah jam, ter4nyata memang tidak ada lowongan pekerjaan di dekat-dekat sana, jadi aku pikir gak papa lah meskipun gak deket, asal gak jauh-jauh banget.

Dan, seperti do'a yang terkabulkan, ada sebuah restoran yang baru saja mengeluarkan kertas "Di cari pekerja", dan disitu tertulis membutuhkan 2 orang, aku pun bergegas ke restoran itu dan melamar pekerjaan disana.

Disana ada mba-mba yang baru saja menempelkan kertas itu.

"Permisi mba, apa benar disini sedang membuka lowongan pekerjaan?" tanyaku pada mba-mba itu.

"Iya benar mas, mas mau melamar disini?" jawab mba itu.

"Iya mba" kataku.

"Yaudah, saya antar ketemu pak manajer" jawab mba-mba itu.

Jadi aku pun bertemu dengan manajer restoran itu, dan setelah beberapa interview, pak manajer pun setuju dan menerimaku bekerja disini sebagai waiter atau pelayan, karena aku ada pengalaman menjadi pelayan waktu di cafe dulu.

"Jadi kebetulan kami sedang butuh satu orang pekerja lagi sebagai security, kamu ada kenalan temen yang kamu percaya untuk bekerja disini?" tanya Pak Roby, sang Manajer.

"Ada pak, saya udah telpon tadi, harusnya udah nyampe sini" jawabku.

"Ya sudah, mungkin dia sudah ada diluar, mulai besok kamu bisa mulai bekerja disini" ucap Pak Manajer.

"Terima kasih pak" ucapku.

Aku pun meninggalkan ruangan Pak Manajer dan ternyata Cola udah nunggu diluar ruangannya.

"Eh, lu dah disini? masuk sana" ucapku pada Cola.

"Oh lu udah? gimana diterima gak?" tanya Cola.

"Diterima dong, tenang aja, lu juga pasti diterima kok" jawabku.

"Kenapa gitu?" tanya Cola.

"Udah masuk aja" jawabku.

Cola pun masuk dan interviewnya dimulai.

Lalu, beberapa saat kemudian Cola keluar dari ruangan bersama Pak Manajer.

"Agam, Cola, saya harap kalian nyaman kerja disini, mulai besok mohon kerja samanya ya" ucap Pak Manajer.

"Baik pak" ucapku dan Cola.

Dan akhirnya kami mendapatkan pekerjaan, restoran tempat kami bekerja pun cukup besar, jadi mungkin gaji kami nanti akan cukup untuk menanggung beban hidup kami di kota metropolitan ini.

"Akhirnya kita dapet kerjaan, terus sekarang kita kemana? langsung pulang?" tanya Cola.

"Untuk hari ini, boleh lah kita santai dulu, jalan-jalan atau kemana gitu yang lu pengen, kita gak selamanya harus kerja terlalu keras, sesekali kita harus refreshing juga, biar gak stres" jawabku.

"Emangnya lu ada tempat yang mau lu datengin?" tanya Cola.

"Gaada sih, yaudah lah pulang aja" kataku.

Meraih MimpiTempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang