Hari ini adalah hari pertama Linza pindah ke sekolah barunya,iya Relinza Khaeera Wijaya yang kerap disapa Linza. Putri dari Bram Wijaya yang merupakan seorang tentara dan Dina Wijaya serta adik dari Arvhie Adi Wijaya. Linza tinggal bersama ibu dan kakanya di Bandung sementara ayahnya ia sedang bertugas. Ia baru saja pindah ke Bandung dari Jakarta, dan sekarang hari pertama Linza pindah ke sekolah barunya. Linza ia bersifat ramah kepada siapapun. Dan untuk fisiknya juga tak kalah dengan remaja wanita lain. Kulitnya putih bersih, rambut sebahu dan senyum yang manis.
Tibanya Linza di sekolah sebuah SMA elit di Bandung yaitu SMA MERPATI.
"Udah sampe ntar pulang sekolah gue jemput kalo gue ngga sibuk di kampus." Kata Arvhie.
" Iya,ntar kalau ngga bisa jemput kabarin biar gue pesen taksi online nanti." Jawab Linza.
"Iya ntar gue kabarin." Kata Arvhie.
"Ya udah gue turun dulu bye."
"Bye."
Linza pun segera memasuki sekolah dan menuju ke ruang kepsek, setelah sesampainya di sana...
"Permisi." Ucap Linza sambil mengetuk pintu ruang kepsek.
"Ya masuk."
" Saya Relinza pak murid baru."
"Oh iya."
Setelah selesai di ruang kepsek akhirnya Linza di antar oleh wali kelas nya menuju ruang kelasnya. Tak lama pun sampai. Badge kelas yang bertuliskan 11 IPA 2 terpampang di sana.
"Selamat pagi anak-anak." Sapa Bu Dian yang merupakan wali kelas 11 IPA 2.
"Pagi Bu. " Jawab murid serentak.
"Hari ini kelas kita kedatangan murid baru, ibu harap kalian bisa berteman baik dengannya.silahkan perkenalan dirimu." Kata Bu Dian.
"Halo teman-teman saya Relinza Khaeera Wijaya. Biasa di panggil Linza." Kata Linza.
"Halo Linza " Jawab murid di kelas itu.
"Oke sekarang kamu duduk di samping Kinar ya, Kinar angkat tangan mu." Kata Bu Dian.
"Baik bu." Jawab Linza.
Akhirnya Linza pun segera menuju bangkunya.
"Hai gue Kinar Ayudhia. Panggil aja gue Kinar." Sapa Kinar
"Salam kenal ya gue Linza." Jawab Linza.
Pelajaran pun di Mulai...
Tet..tet...tet...
Bel istirahat pun berbunyi.
"Oke pelajarannya sampai di sini dulu,kita lanjutkan lagi lain hari." Kata Bu Dian.
"Baik bu."
Murid yang berada di dalam kelas pun segera keluar menuju kantin.
"Kantin yuk." Ajak Kinar.
"Kuy lah." Jawab Linza.
Mereka pun segera menuju kantin. Sesampainya di kantin.
"Buset rame bener dah." Kata Kinar.
"Lo yang cari tempat duduk biar gue yang pesen. Oh iya Lo mau makan apa?" Tambahnya.
"Gue mau mie ayam deh " jawab Linza.
"Ya udah gue pesen dulu ya."
Kinar pun segera menuju ke stand makanan dan meninggalkan Linza sendiri yang sedang bingung mencari tempat duduk di kantin yang kosong.
KAMU SEDANG MEMBACA
ALFARENDRA [On Going]
Teen Fiction[Follow Dulu Sebelum Baca] Tiba-tiba Linza menghadang motor Rendra hingga membuat Rendra terkejut. "Lo gila yah." Kata Rendra. "Gue Linza. Gue murid baru di sini gue boleh nebeng Lo ya. Gue kan masih baru di kota ini hp gue juga lowbat. Bantuin gu...