Seorang gadis sedang memerhatikan dirinya sendiri lewat pantulan cermin. Netra coklat berbulu mata lentik itu tak berkedip beberapa detik.
Gadis itu menghembuskan nafas panjang lalu detik selanjutnya, ia membelai rambut panjangnya. Ia merangkum rambut panjang miliknya yang ujungnya sudah ia rombak jadi warna biru, mengikatnya dengan asal-asalan.
"Poor my lovely blue hair!" gumamnya.
Selanjutnya dia mengambil kain segi empat berwarna putih yang dicurinya dari lemari sang Umi, melipat jadi bentuk segitiga lalu meletakkan di atas kepala. Dia menangkupkan kain itu menutupi seluruh kepala dan menjuntai sampai dada. Sekarang yang terlihat hanya wajahnya saja.
Dia tersenyum dan kembali memerhatikan pantulan wajahnya melalui cermin. Sedetik kemudian ia mengerucutkan bibirnya.
"Kayak ada yang kurang," gumamnya.
Ia mengetukkan jarinya di dagu seraya tetap memerhatikan pantulan wajahnya di cermin.
"Ahaa!!" Serunya sambil menjentikkan jari.
Kemudian ia mulai mengobrak-abrik isi lemarinya, mulai dari paling atas sampai paling bawah, tak peduli bila baju-bajunya berantakan. Lalu ia beralih ke nakas saat barang yang dicari tidak ditemukan di lemari, dan Gotcha!!
Akhirnya ketemu juga bando warna biru dengan bunga daisy di sisi kiri miliknya saat masih duduk di bangku SMP. Dia mengenakan bando itu di atas balutan jibab putih yang ia kenakan. Dan selanjutnya, senyumnya mengembang sempurna memerlihatkan gigi gingsul yang ia miliki.
"Tuh kan apa gue bilang, Zalfa mah pake apa aja juga pasti tetep cantik!!"
Dialah Zalfa Derina Berlian. Anaknya Abi Zaki dan Umi Alfina yang paling beautifull tiada dua. Murid paling jahil, usil, banyak omong, dan ngeselin seantero SMA Chandra Buana.
Tapi itu dulu, sekarang ini Zalfa berbeda. Dia bukan lagi dia yang dulu, dan inilah saatnya dia menunjukkan perubahan pada dunia. Bahwa tak selamanya yang dipandang buruk akan selalu buruk.
💤💤💤
Hello!!
This is my third story, Yeayyy!Aku berharap kalian semuanya suka. Genrenya Religi - Teenfiction. Tapi walaupun religi, di sini tetap ada romantis-romantis karena ini masih membahas kehidupan anak SMA, dimana lagi seneng-senengnya cinta-cintaan wkwk.
I hope you enjoy!!
Hayooo pencet tombol vote dan komen dulu sebelum lanjut!
KAMU SEDANG MEMBACA
SHAKA FOR ZALFA (REVISI)
Teen FictionZalfa, siswi begajulan nomor satu seantero Chandra Buana tiba-tiba menjelma jadi sosok bidadari surga dibalik balutan kerudungnya. Kata orang hijrah Zalfa cuma pelampiasan setelah sayap cintanya dipatahkan begitu saja. Kata orang hijrah Zalfa hanya...