Hantu yang semua orang ketahui tidak lain adalah memiliki bentuk-bentuk seram, punya kekuatan supernatural serta hobi mengganggu aktivitas manusia, benar?
Tapi mereka yang seperti itu hanya terdapat di film saja, hantu yang sebenarnya adalah 'mereka' yang masih tidak bisa meninggalkan dunia ini karena masih memiliki sesuatu yang belum terselesaikan
Jemari lentik itu merogoh selembar uang kertas dan memberikannya pada kasir, lalu dia membawa kresek yang berisikan panduan bahasa isyarat bersamanya
Ketiga remaja —Megumi, Nobara, dan Yuuji— keluar dari area toko buku kemudian masuk ke salah satu restoran
Setelah memesan makanan masing-masing, mereka lantas mencari tempat duduk yang akhirnya dapat juga, dengan posisi Nobara dan Megumi berhadapan dengan Yuuji
Oh iya, tentang Megumi dan Nobara.. Yuuji sudah menjadi semakin dekat saja dengan mereka berdua
Bahkan Nobara sudah banyak bercerita kepada Yuuji tentang kehidupan masa smp-nya dulu bersama si pria bersurai hitam pekat
Pertemanan Nobara dan Megumi dari smp memang sudah dekat, namun sejak Yuuji datang diantara mereka, pertemanan itu malah menjadi semakin erat saja
Nobara menumpu dagu dengan sebelah tangan sambil menatap salah seorang teman lelakinya lekat-lekat, "Ada apa denganmu Yuuji? hari ini kau tiba-tiba bersemangat untuk belajar bahasa isyarat"
"Aku? yah.. intinya aku harus belajar bahasa ini" Yuuji melirik seorang pria bersurai hitam pekat yang duduk bersebelahan dengan Nobara, "Megumi.. bisakah aku mempraktikannya padamu nanti?"
"Boleh saja, aku tidak keberatan" balas Fushiguro Megumi dengan nada tenang khas-nya
Pria bermarga Fushiguro itu telah menguasai bahasa isyarat sejak lama, karena kakek dari pemuda bersurai hitam tersebut adalah pemilik panti asuhan bagi anak-anak berkebutuhan khusus, dulu disana terdapat anak bisu yang lumayan dekat dengan Megumi
Namun entah bagaimana kabar anak itu sekarang, dia sudah lama di adopsi oleh sepasang suami-istri berhati lembut, Megumi yakin anak itu akan bahagia bersama keluarga barunya
Dan kisah ini Megumi ceritakan kepada teman lelakinya, saat tadi pemuda bersurai pink itu tiba-tiba mengajak ke sebuah toko buku yang tidak lain untuk membeli buku panduan bahasa isyarat
Megumi jadi teringat sepercik kenangan masa lalunya karena itu
Yuuji menghela nafasnya lega, "Untunglah ada kamu Megumi, pasti aku bisa mengerti lebih cepat"
Pria bernama lengkap Fushiguro Megumi itu mengangguk kecil, "Kamu bersemangat sekali ya, Yuuji. kau belajar bahasa isyarat untuk bicara dengan siapa?"
"Eh? itu.." balas Yuuji sambil menggaruk rambutnya, "Aku punya teman baru, kupikir aku harus mengerti bahasanya dulu jika ingin berteman. tentu saja begitu kan?"
Gadis bersurai coklat menganggukan kepalanya setuju atas ucapan Yuuji barusan, "Ganbatte, semoga pertemanan kalian berjalan baik nanti"
"Terimakasih Nobara" Yuuji menanggapi, "Aku juga merasa dia orang yang baik"
Nobara tertawa kecil, "Benarkah? kapan-kapan temukan dia dengan kami juga, ya"
Pemuda bersurai merah jambu itu tersentak kecil mendengar permintaan mustahil dari teman gadisnya, masalahnya 'dia' yang dimaksud disini adalah makhluk lain yang bahkan Nobara dan Megumi tidak bisa melihatnya
"Ah, maaf soal itu sepertinya sulit" Yuuji membuka suaranya lagi, "Uhh"
"Yah" Nobara membuang nafas pelan, "Baiklah Yuuji! jangan lupakan kami kalau kau sudah akrab dengannya ya"
![](https://img.wattpad.com/cover/269706441-288-k940316.jpg)
KAMU SEDANG MEMBACA
amnesia ; goyuu
FantasySebuah kisah singkat antara manusia dan hantu yang saling terpikat