Prakata.

164 33 25
                                    

Halo, selamat malam...

Karya ini saya ikut sertakan untuk ODOC (One Day One Chapter), yang diadakan dalam seleksi ujian akhir oleh komunitas theWWG, untuk para Suju yang melamar sebagai anggota bagian komunitas.

Stone of Prime, akan jadi pengalaman pertama saya publish cerita yang serius ditekuni, dan disiplin kreatif tiap hari. Juga, pengalaman belajar menyusun tahap penulisan dengan lebih rapi, mulai dari premis, sinopsis, outline, dan kedisiplinan dalam merampungkannya. Ada PUEBI yang masih keliru penulisan dan penggunaannya, jadi saya sangat menerima krisan dari para pembaca sekalian, walau mungkin di comment section nanti enggak reply secara langsung, tapi pasti sa baca, dan sa hargai. Terima kasih sa ucapkan dari sini :D

Pertama-tama, saya haturkan terima kasih kepada Founder The WWG yang telah memberikan saya kesempatan untuk mengikuti seleksi hingga tahap ini, yaitu Kak NisaAtfiatmico. Dan kepada seluruh admin The WWG, yang telah membimbing dan mengajari kami dengan sabar dan tulus hingga tahap ini.

Kepada Kajur Fantasy Kak NamikazeHana, terima kasih telah memberi arahan dan pelajaran berharga dalam grup bimbingan fantasi, juga memilihkan pembimbing privat untuk kami.

And last but not least, saya haturkan terima kasih banyak kepada pembimbing privat saya Kak ParkSeRyung, atas jasa, ilmu, waktu, dan kesempatan untuk bisa dibimbing beliau. Berkat beliau pula, saya mendapat kemajuan dalam bidang fantasi yang saya sukai.

Kemudian, perkenalkan teman-teman saya, lima Suju pejuang dari jurusan fantasi:

🛡️ FalufiAS: dengan karyanya: "Lay: Guardian of Ayano."

"Lay adalah pengawal yang diutus Mr. Bell untuk Ayano sekaligus guru sihirnya. Lay berniat membunuh Ayano setelah mendapatkan semua informasi yang dia inginkan. Namun, perasaan cinta tumbuh saat itu. Akankah Lay membunuh Ayano karena dendamnya atau menyelamatkan Ayano demi cinta?"

🛡️ yulia_moirei dengan karyanya : "Felix and The Fairy."

"Felix tahu, manusia telah dituliskan dengan takdir yang berbeda. Takdir bisa mempermainkan Felix hingga merubah dunianya. Kehancuran rumah tangga orang tua, menjadi salah satu alasan mengapa dia menjelajah di alam peri bersama elf tampan bernama Fano.

Di alam peri, Felix menemukan banyak keajaiban dan kebahagiaan besama Fano. Felix pun bertekad untuk menemukan pohon harapan walaupun nyawanya selalu terancam.

Namun, apakah benar jika dia meminta pada pohon harapan, keretakan keluarganya dapat menghilang?"

🛡️ refyura  dengan karyanya : "Finding Secret."

"Eyla terkena kutukan saat ia berniat bunuh diri di umurnya yang ke-17. Semua itu karena keluarganya mati saat kebakaran, Eyla stres dan ingin bunuh diri.

Ia ingin mati.

Tapi semua keadaan berbalik saat 20 tahun berlalu, saat dia tahu semua kutukan ini akibat kebakaran yang terjadi saat itu.

Ia ingin hidup.

Mampukah Eyla mengatasi masalah yang ia hadapi dan menemukan sesuatu yang terjadi di dalam kebakaran itu?"

🛡️ RaN_96 dengan karyanya : "Faga."

"Faga Langit adalah seorang remaja berandalan yang sering keluar masuk ruang BK di sekolah.

Suatu hari, ia tak sengaja masuk ke dunia peri karena ulah seekor kupu-kupu bersayap emas.

Sialnya, ia harus menjalani hukuman dari pemimpin para peri jika dirinya ingin kembali ke dunianya.

Apa yang sudah dilakukan Faga sampai dirinya harus menjalani hukuman?

Akankah Faga berhasil menjalaninya?"

🛡️ Dan yang kelima adalah saya, K_Whales.

Dengan itu, kami mohon dukungan serta ketulusan harapan agar kami kuat bertahan bersama selama 30 hari, dalam menyelesaikan karya kami tanpa berhutang; serta dukungan agar kami bisa lulus bersama.

Dan satu lagi, saya dedikasikan karya ini untuk teman-teman pembaca yang mampir, semoga kalian suka🤗, terima kasih, dan selamat membaca~~~

Stone Of Prime (Versi 0.2)Tempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang