(Follow sebelum baca)
Pernah sedekat nadi, sebelum sejauh Bumi dan Matahari.
Celine dan Juna ibarat surat berprangko, saling melengkapi. Tapi, semua berakhir saat hari dimana Celine meminta Juna melepaskannya pergi.
Sempat terpisah selama 5 tahun...
Ups! Gambar ini tidak mengikuti Pedoman Konten kami. Untuk melanjutkan publikasi, hapuslah gambar ini atau unggah gambar lain.
For now I'll be stuck in this beautiful nightmare 'Til you come back, I'll be standing right here Do I ever cross your mind?
Merdunya suara Celine menggema di dalam kamar berukuran 4x4 itu terdengar hingga keluar. Sania, Mamanya Celine, hanya bisa mengukir senyum saat berdiri di depan kamar sang Putri.
"Senang banget kayaknya. Semangat ya mau balik ke Indo?"
Celine yang saat itu sedang menyisir rambut tebalnya langsung menoleh. "Iya, Celine senang," ungkapnya bahagia.
Sania mendekat lalu menghambur memeluk gadisnya. "Mama senang kamu bersemangat kembali ke Indo. Maaf Mama gak bisa nemenin Celine. Kerjaan Mama gak bisa ditinggal, Sajangnim galak itu gak kasih Mama izin untuk cuti."
Kekehan Celine terdengar saat mereka membahas bos dari Mamanya itu. "Celine bisa kok, Ma. Lagipula, di sana kan Celine gak sendirian, ada Kak Zea juga."
Sania mengembuskan napasnya perlahan ketika melihat Celine kembali sibuk menata keperluannya dalam koper. "Cel, Mama gak maksa kamu buat pulang ke sini cepat. Libur kuliah kamu memang sebulan, tapi kan nanti masuknya belum tentu offline, kamu bisa kuliah dari sana."
Mendengar ucapan Mamanya, Celine terdiam. Sejak awal, keinginannya untuk menjenguk negara asal hanya sebatas mengobati rindu udara Indonesia, tidak dengan alasan lain. Tapi entah mengapa, kalimat Mamanya membuat perasaan tidak enak tiba-tiba datang.
"Celine hanya perlu menghabiskan separuh waktu liburan kuliah di sana. Ada hal yang harus Celine lakukan bersama Kak Zea dan itu keperluan buat konten youtube Celine, Ma. Mama tenang aja, Celine pasti pulang cepat kalau keperluan Celine sudah selesai."
***
Celine Adzadine, gadis 20 tahun yang sekarang lebih dikenal sebagai Celine si konten kreator youtube. Bermula dari iseng membuat vlog berisi konten pendidikan dan eksplorasi budaya Korea, siapa sangka angka subscriber-nya bertambah dengan cepat.
Saat ini Celine tercatat sebagai mahasiswa Seoul National University yang terkenal dengan sebutan SNU. Universitas terbaik ke-7 di dunia itu berhasil ditaklukan oleh Celine dengan kerja keras tak kenal lelah. Saat ini Celine belajar sebagai mahasiswa bisnis administrasi.
Dalam channel youtubenya, Celine sering kali berbagi tips belajar, info beasiswa sampai konten hiburan seperti trip ke berbagai pelosok korea. Ia memanfaatkan rasa penasaran masyarakat Indonesia tentang budaya negara yang saat ini ia tempati, maka dari itu, youtubenya bisa berkembang dengan cepat.
Berhubung saat ini tengah libur semester, Celine berencana untuk membuat vlog eksplor di Indonesia bersama sepupunya Zea.
Walaupun gadis itu mencoba untuk meyakinkan diri bahwa tujuannya hanyalah sebatas berkunjung ke negara asal, tapi hati kecilnya seolah berteriak jika ada rasa rindu yang besar untuk beberapa orang yang dulu pernah menjadi sumber kebahagiannya.