“Selamat pagi Jaksa Jung” sapa seorang petugas di kejaksaan.
“pagi. Ini dokumen apa?”
“Ini dokumen dari ruangan pak kepala, beliau memerintahkan saya untuk membuang ini” ucap Petugas.
“Boleh saya ambil saja?” tanyanya.
“Eee... Nanti saya dimarahi” ucap petugas.
“Tidak nanti jika dimarahi bilang saja jika saya yang meminta” ucapnya.
“B-baik. Saya izin duluan” ucap petugas yang setelah itu langsung pergi.
Setelah petugas pergi, jaksa yang di panggil Jaksa Jung itu langsung kembali ke kantornya.
“Krystal Jung” panggil seseorang.
“Saya lebih senior dari Anda. Dan saya tidak ingin mengurus kasus Anda. Terimakasih” ucap Krystal. Ya itu Krystal.
“Ash sialan” uampat orang yang memanggil Krystal.
“Jaga bicara Anda.” Ucap Krystal yang setelah itu masuk ke dalam ruangan kantornya.
“Selamat pagi Ketua” ucap Anggotanya. Hanya ada dua orang di dalam ruangan. Ya hanya asa Krystal dan Satu orang yang menjadi anggota timnya.
“Hhh pagi” ucap Krystal.
Krystal membuka dokumen yang tadi dia ambil dari petugas kebersihan.
Krystal membaca isi dokumen itu dengan teliti.
“Ji Jaegi. Dia partner Roh Jiseul” gumam Krystal saat membaca dokumen itu.
Krystal membolak-balik kertas, sampai akhirnya ada sebuah surat perjanjian yang ditandatangani oleh kepala kejaksaan. Kertas itu berisi tidak hanya tanda tangan si kepala kejaksaan tetapi juga beberapa orang lainnya.
Di dalam dokumen itu juga ada sebuah flash disk. Krystal segera memasang flasdisk itu ke komputernya. Dia memasang earphone ke telinganya. Lalu dia memutar video yang ada di flashdisk itu.
“Mereka akan menjadi manusia baru. Manusia yang berkali-kali lebih kuat dari manusia biasa. 32 anak dari mereka sudah nyaris sempurna. Jadi saya menyekolahkan mereka di SMA 1 Amerta. Tapi mereka memiliki kekurangan, mereka harus menyuntikkan atau memasukkan darah orang yang seumuran mereka agar mereka tidak membusuk”
“lalu apa yang bisa membuat mereka sempurna, pak?”
“tahun 2004 dan 2005 ada 2 anak yang berhasil dalam eksperimen ini Tetapi sekarang mereka tidak tahu dimana. Menurut informasi terakhir mereka bekerja di Genius Spy”
“Wah Jika Genius Spy saya tidak berani menyenggol mereka”
“-“
“Argh, Bahaya kalo Kyungsun jadi korban, gue bakal hidup sendiri nanti” gumamnya lagi. Kyungsun merupakan anak laki-laki Krystal satu-satunya.
Tentang hidup sendiri.. Krystal tidak menikah dengan Detektif Jinyoung, tetapi dengan seorang prajurit perwira. Tetapi suaminya itu meninggal Saat tugas beberapa tahun lalu. Setelah meninggalnya suaminya itu, dia menjadi sedikit sensitif, dan mulai dari situ muncul sedikit konflik. Karena tidak ingin membuat konfilk memanjang, jadi Krystal memutuskan mengundurkan diri dari Genius Spy.
“Apa keahlianmu?” tanya Krystal ke anggotanya satu-satunya.
“Bagaimana?” tanyanya.
“Apa keahlianmu?” tanya Krystal lagi.
KAMU SEDANG MEMBACA
[5] Genius Spy: "The Government"✔️
Aksi-Book 5 of Genius Spy- Setelah tigabelas tahun pensiunnya para Generasi 1, Genius Spy dilanjutkan oleh Generasi 2. Generasi 2 di bagi menjadi bentuk Divisi. Sudah ada 20 Divisi dan ada lebih dari 150 anggota. terkadang setiap Divisi memiliki 7-12 a...