"Peruntungan kamu sebenarnya tidak buruk."
Wanda tersenyum lega mendengar ucapan dari wanita yang melabeli dirinya sebagai pembaca tarot.
"Kecuali persoalan cinta. Sangat rumit. Kamu seperti berada di tengah keberuntungan dan malapetaka." lanjut wanita itu sembari mengerutkan keningnya.
"Seburuk itu ya mbak nasib teman saya?" tanya Fani, teman Wanda yang sangat prihatin dengan kondisi percintaan Wanda.
"Teman kamu tidak diberkahi dengan kisah cinta yang mulus. Pria yang nantinya akan menikah dengan dia memiliki energi yang tidak jelas. Dia bisa menjadi sebuah keberuntungan atau malah malapetaka." jawab wanita peramal itu.
"Saya enggak mau nikah, ribet." ujar Wanda.
Peramal itu tersenyum mengejek Wanda, "Kamu akan menikah di usia yang relatif muda."
"Enggak mau dan enggak akan. Ada banyak cita-cita yang mau saya gapai. Menikah tidak termasuk dalam mimpi saya."
Fani berusaha menyela obrolan,"Wanda, lo jangan ngomong kayak gitu. Nanti jadi doa loh."
"Saya hanya titip pesan untuk terus ikuti kata hati kamu karena hati tidak pernah menuntun kamu ke arah yang salah."
"Maksudnya apa?"
"Kamu akan tahu jawabannya nanti. Kehidupan kamu di masa depan tidak akan menyenangkan seperti saat ini. Akan ada banyak beban di pundak kamu."
"Maksudnya? Masa depan saya suram?" tanya Wanda dengan nada sedikit tinggi.
"Gelap itu ada agar kamu bisa menyadari kehadiran cahaya."
"Fan, buruan pulang deh, kayaknya ini tempat tipu-tipu. Ngaco banget nih peramal." bisik Wanda.
Fani yang takut mood Wanda berubah menjadi lebih jelek pun menyetujui ajakan pulang Wanda, "Terima kasih Mbak, kalau begitu kami pulang duluan ya."
"Sampai jumpa. Semoga kamu bisa mengingat ucapan saya." ujar si peramal itu dengan senyum misterius yang terpatri di wajahnya.
***
Ahn Hyo Seop as Abian Pratama
31 y.o
Tidak suka makanan pedas✅
Disiplin✅
Pecinta bersih garis keras✅
Tobat di umur 28, aslinya playboy ✅
Sangat percaya diri, bahkan sering menyombongkan diri sendiri✅
Tegaan terutama sama Wanda✅Kim Sejeong as Wanda Naura Farhanza
23 y.o
Paling suka makan pedas, tapi sering berakhir mules✅
Enggak suka bersih-bersih✅
Masuk jurusan hukum karena salah pencet✅
Blak-blakan, cerewet✅
Sayang banget sama ayahnya🥰
KAMU SEDANG MEMBACA
My Impressive Partner
ChickLit"Abian, saya enggak bisa masak." "Jangan bohong." "Saya enggak bisa cuci piring." "Memang kamu enggak punya tangan?" "Saya pemalas, jorok, dan enggak disiplin." "Belajar." "Kenapa harus saya sih?" "Karena memang harus kamu." Hidup Wanda semakin...