Aku percaya hidup layaknya Yin dan Yang. Ada sisi hitam, ada sisi putih. Ada terang, ada gelap. Ada baik, dan ada juga yang buruk. Ada kesenangan, ada juga kesedihan. Semua menjadi satu paket yang tak dapat dipisahkan. Saling mengikat satu sama lain untuk menjaga keseimbangan. Silahkan kalian renungkan dan buktikan.
Aku percaya karena memang aku mengalaminya sendiri. Hari ini adalah hari pengumuman hasil ujian Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri, atau orang-orang menyebutnya dengan SBMPTN. Ketika kubuka website-nya, aku dinyatakan lulus di Universitas Andalas. Aku sangat senang melihat kabar baik seperti itu. Namun aku tersadar, aku tak tau apa-apa mengenai kehidupan disana. Bahkan aku tak memiliki sanak famili untuk tinggal di sana. Aku akan hidup sebatang kara.
Kaget adalah ekspresiku saat membuka hasilnya. Terdiam adalah suasana sekitar ruanganku. Tak terrasa air mataku mulai menetes. Entah air mata bahagia, atau air mata kesedihan yang terjadi.
Ketika teman-teman yang lain bersedih karena tidak dapat perguruan tinggi, aku malah menangis karena mendapatknanya. Tapi aku teringat dengan perkataan Master Oogway dalam Kungfu Panda, “Yesterday is history, tomorrow is mystery, but today is a gift, that’s why it’s called the present.” Dari sana aku kembali bangkit dan mensyukuri semua yang aku dapatkan hari ini.
TAMAT
✽✾~✽✾~✽✾~✽✾~✽✾~✽✾~✽✾~✽✾~✽✾~
Bionarasi Penulis
Aku adalah Kaisar Dharma Halim, biasa dipanggil Kai sehingga adik-adikku memanggil BangKai. Aku adalah lulusan Teknik Mesin salah satu universitas yang cukup jauh dari Ibu Kota, Universitas Andalas. Laki-laki kelahiran Jakarta pada 14 Maret 1997 ini sangat hobby bermain drone dan bercerita. Sehingga suatu saat aku tercetus untuk mencoba menulis apa yang menurutku seru untuk diceritakan.
KAMU SEDANG MEMBACA
Event Drabble
Short StoryKumpulan cerita drabble dengan tema "KEJUTAN" dalam rangka Anniversary CPBS yang ke-2 tahun 🥳 Highest rank: #2 komunitas (26/05/2022) #30 drabble (30/05/2022)