Seperti yang pernah Diana sampaikan, ia ingin menggenggam kartu berharga yang dibuang oleh Arthur dengan seenaknya. Tetapi tidak mungkin Diana dapat mendapatkan mereka dengan mudahnya, jadi satu-satunya cara yang dapat Diana pikirkan dengan benar adalah, membujuk mereka dengan otaknya.
Karena hal tersebutlah, Diana saat ini sudah berada di dalam ruang kerja milik ayahnya sambil mengutarakan keinginannya yaitu 'mendapatkan guru privat' dan permintaan tersebut mampu membuat sang Duke bergeming tidak percaya.
Pasalnya dulu Diana juga pernah diberikan satu guru privat, akan tetapi Diana tidak mau menerimanya dan selalu menolak, hal tersebut terlihat jelas dengan Diana yang selalu absen di saat pembelajaran dimulai.
Tetapi setelah beberapa saat perbincangan, akhirnya Duke menerima permintaan Diana yang terkesan mendadak itu, Diana juga mengatakan bahwa ia sendiri yang akan memilih guru privatnya, hal ini tentu bukan tanpa alasan.
Karena yang ia pilih adalah, 'Marquess Ceilon Heikan' seorang guru yang juga pernah mengajari salah satu pemeran utama, tetapi sangat disayangkan Marquess Ceilon sudah tidak berhubungan dengan tokoh utama tersebut, sebenarnya Diana tidak tahu apakah hal ini bisa disebut keberuntungan atau yang lain?
yah mungkin Diana bisa saja dikira meniru orang tersebut yang tidak lain adalah Arthur, yah mau bagaimana pun Marquess Ceilon terkenal dengan pembelajarannya yang mudah di pahami, dan sangat pintar, bisa dibilang, dia adalah guru terbaik yang pernah ada di kerajaan Megnian. Tetapi rencana Diana tidak hanya sampai disana saja, Diana juga akan mulai berlatih pedang, dan akan mulai rajin pergi ke kuil.
Mungkin ini apa yang orang katakan dengan licik dan bermuka dua, pasalnya target Diana selanjutnya adalah seorang ksatria kuil suci, 'Aster' diceritakan bahwa ia memiliki paras yang dapat membuat semua orang langsung jatuh hati sekaligus terpikat, dengan rambut putih terangnya yang tetap bersinar di gelapnya malam, manik biru jernihnya yang seperti dapat menghanyutkan siapa saja yang melihatnya. Terlebih ia terkenal juga sangat setia kepada Kuil, dia adalah orang yang akan ditugaskan menjaga saintess di masa depan.
Tentu saja kesetiaannya tersebut sudah sangat terkenal dimana-mana, Diana ingin sekali memiliki Aster walaupun kemungkinannya mungkin hanya 0,001%
Tetapi, tidak ada salahnya untuk berharap kan?Memikirkannya saja sudah membuat Diana bersemangat, ia yang saat ini berada di kamarnya sambil membuat rencana tentang bisnis berlian itu jadi tidak fokus, Diana tidak tahu akan seperti apa saat ia dan Aster bertemu.
Apakah sama seperti kedua kakaknya yang tidak menyukainya, atau seperti Seliard yang menyimpan baik-baik ekspresi dan pikirannya, ini membuat Diana jadi semakin tidak sabar, Selain paras cantik nan indahnya itu, Seliard terkenal sebagai ksatria yang sangat patuh dan loyal kepada orang yang ia jaga (saintess).
Tapi yang menanti mereka hanyalah akhir yang menyedihkan, Diana mungkin tidak bisa mengubah masa depan itu sendirian, jadi dia juga memerlukan orang-orang penting dalam novel yang akan berperan untuk mengubah takdir mereka sendiri.
Aster... Seorang ksatria suci yang difitnah atas dasar kecemburuan semata.
Eksekusi atas hukuman untuk Aster, dilakukan tanpa ada satupun publik yang melihatnya. Seorang ksatria suci yang menorehkan berlembar-lembar jasa untuk kerajaan, tetapi lembaran-lembaran itu seolah tidak pernah ada, seperti terbakar habis dan tidak menyisakan apapun.
Hanya melainkan fitnah buruk yang melekat kepadanya hingga akhir. Bahkan namanya tidak pernah disebutkan lagi dikemudian hari, seolah olah seorang ksatria bernama Aster tidak pernah ada.
Tragis...
Tapi, kematian yang tidak disaksikan oleh publik itu memendam sebuah cerita yang menyayat hati, dimana Aster menyelamatkan Elena dari serangan yang tidak mungkin bisa Elena hindari, mereka dikepung, lawan yang tidak mungkin Aster taklukan hanya dengan dirinya sendiri, jumlahnya bahkan lebih dari 30 orang, dan semuanya memiliki mana hitam, kekuatan yang bertabrakan dengan nya.
KAMU SEDANG MEMBACA
Aku Antagonisnya kan?
FantasyDiana Eleanora Belliars. Salah satu anggota keluarga Belliars, orang orang menyebutnya 'Antagonis Kerajaan Megnian' karena sifatnya yang selalu menganggu keluarga bangsawan lain yang statusnya lebih rendah darinya. Semua orang menyalahkan Duke Beris...