Bab XIV Misi Penaklukkan Ender Dragon

32 3 0
                                    

Aku, Zeta dan Kobo sudah berkumpul di depan End Portal

Ups! Gambar ini tidak mengikuti Pedoman Konten kami. Untuk melanjutkan publikasi, hapuslah gambar ini atau unggah gambar lain.

Aku, Zeta dan Kobo sudah berkumpul di depan End Portal. aku mengajaknya kemarin dengan bertemu langsung dengan mereka. aku mengirim pesan kepada mereka, dan meminta untuk bertemu di rumahnya.

Pertama aku mengajak Kobo. Sekalian juga aku bawa armor yang aku janjikan kepadanya. Ketika aku bertemu , dia sedang bermain dengan sebuah serigala yang berukuran lebih besar dari pada umumnya. Dia bilang dia baru saja menjinakkannya hewan langka tersebut. aku cukup kagum dengannya bisa mendapatkan dua hewan langka hingga saat ini. Pertama adalah si Terry dan kedua adalah ini. Namanya adalah Sparky. Seingatku Sparky berukuran lebih kecil.

Aku sempat berpikir dia berevolusi tapi dia sudah mengatakan kalau baru saja menjinakkannya. Ketika aku bertanya, ternyata Sparky sudah mati ketika penaklukkan serigala besar itu, lalu namanya diturunkan kepadanya.

Aku pun memberikan armor yang dimintanya dan dia sangat senang. Dia lalu memasangkan armor itu pada Sparky. Aku tidak ingin bertanya bukankah itu armor untuk Terry. Aku tidak ingin diminta membuat armor untuknya lagi secara gratis.

Meskipun armor itu diperuntukkan untuk Terry, armor itu menyesuaikan ukurannya sesuai dengan Sparky. Sebenarnya armor binatang lebih mirip dengan benda sihir. Aku membuatnya sesuai blueprint namun ketika dipakaikan kepada hewan, armor itu akan menyesuaikan ukuran tersebut kepada penggunanya.

Sebenarnya sama juga yang terjadi dengan armor pemain, namun efek perubahannya sangat terasa untuk perubahan armor hewan. Karena ukuran hewan berbeda-beda dan bentuknya juga tidak sama.

Setelah itu aku mengatakan tujuan asliku. Aku mengajaknya untuk menaklukkan Ender Dragon bersama dan dia menyetujuinya dengan cepat. Aku tidak menyangka dia mau ikut tanpa berpikir terlebih dahulu.

Karena jawaban itu, aku memutuskan untuk melanjutkan perjalanan ke rumah Zeta. Sekarang rumah Zeta sudah selesai diperbaiki. Bukan diperbaiki melainkan di rombak ulang. Rumah kubus kayu Zeta sekarang terlihat lebih seperti rumah modern.

Warnanya didominasi oleh abu-abu dan ada dekorasi garis putih yang terbuat dari quartz yang diminta Ollie senpai dariku. Jika aku melihat sekilas, rumah Zeta lebih mirip dengan cafe yang sangat terkenal di dunia nyata. Ada serambi yang beratap dan tidak bergenteng miring.

Sangat mirip. Dan juga kaca yang menjalar terbuka di sekeliling rumah memperkuat rasa sebuah cafe. Mungkin itu adalah inspirasi Ollie senpai dalam membuat rumah Zeta.

Aku bertemu dengan Zeta setelah aku mengirimkan pesan jika aku sudah berada di depan rumahnya. Dia keluar dan menyambutku untuk masuk. Ada kejadian lucu ketika kami hendak masuk. Di sekitar pintu besi dari rumah Zeta terdapat berbagai tombol yang digunakan sebagai hiasan.

Salah satu tombol tersebut berfungsi untuk membuka pintu. Karena pintu besi berbeda dengan pintu kayu biasa. ia tidak bisa dibuka secara langsung. Oleh karena itu Zeta menekan salah satu tombol dan pintu terbuka. Ketika Zeta hendak masuk, pintu itu otomatis tertutup dengan cepat. Kejadian itu berputar beberapa kali hingga Zeta bisa memasuki rumahnya.

Minecraft Virtual World (Hololive id Fanfiction)Tempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang