DUAR! Markas besar itu meledak, menghancurkan segala isi di dalamnya. Pada akhirnya Karasuma memilih penghancuran itu daripada harus mendekam di penjara. Segala bukti-bukti kejahatan dan data-data penelitian hancur dalam kebakaran tersebut.
Sherry yang selama ini dikenal sebagai Dark Scientist dan tinggal selama setahun dalam penyamaran di rumah Kudo Shinichi merasa lega, dendam orang tuanya yang telah dibunuh oleh Karasuma telah terbalaskan. Ia tidak lagi memiliki penyesalan. Perlahan ia menghampiri detektif di sebelahnya, yang juga turut menyaksikan akhir dari organisasi tersebut.
"Uhm?" Shinichi memandangnya bingung.
"Lakukan tugasmu Shinichi," kata Shiho.
"Nani?" Shinichi mengernyit serius.
"Serahkan aku pada kepolisian. Organisasi itu sudah hancur, aku tidak memiliki penyesalan lagi. Aku siap menerima hukumanku," ujar Shiho.
Shinichi hanya bisa mengangguk dalam diam seraya membawa Shiho kepada Inspektur Megure yang telah berkumpul di luar markas tersebut. Ia melihat sendiri ketika Shiho diborgol dan masuk ke mobil polisi. Sulit dipercaya bahwa wanita manis yang selama setahun ini bersamanya ternyata pimpinan ilmuwan organisasi hitam berkode Dark Scientist atau Sherry.
Shinichi pulang malam itu dan menemukan rumahnya dalam keadaan kosong. Ia merasa hampa. Setelah Ran meninggal, Shiho lah yang mengisi kehidupannya. Shinichi menghenyakkan dirinya di sofa dan termenung. Dadanya terasa sesak dan menyakitkan. Kini ia bingung memutuskan mana yang lebih menderita rasanya. Kehilangan Ran? Atau kehilangan Shiho?
KAMU SEDANG MEMBACA
Rise of The Scientist
FanfictionFF kali ini masih merupakan alternatif lain dari novel Dark Princessnya Pipi Tembam. Jadi bagi yang sudah baca Dark Scientist, ini anggaplah awalannya sama aja. Ran meninggal gak sengaja ketembak karena dikira komplotan dia itu Sherry. Lalu Sherry n...