KLANDESTIN••22

12 8 0
                                    

Happy Reading!!!

Claudia menempelkan ponselnya di telinga karena mendapatkan panggilan dari seseorang.

Orang itu adalah Gunawan, seorang dokter yang akan menangani transplantasi tulang sumsum pada ibundanya.

Ayahnha tersebut memberitahukan bahwa donor tulang sumsum telah ditemukan dan akan diperiksa kecocokan DNA nya dengan sang bunda.

Maka dari itu, Claudia segera membawa bundanya ke rumah sakit. Untuk memeriksa kecocokan DNA itu dibutuhkan waktu berhari-hari.

Sebelum melakukan transplantasi tulang sumsum tersebut, dilakukan terlebih dahulu tes darah khusus uang disebut HLA (Human Leukosit Antigen) guna mengetahui donor yang cocok untuk transplantasi tulang sumsum.

Kemudian mempertimbangkan faktor lain seperti usia, jenis kelamin, dan adanya penyakit tertentu.

Jika hal itu telah selesai dopertimbangkan dan kecocokannya sudah pas, lima hingga sepuluh hari sebelum transplantasi sumsum tulang, pasien diberikan regimen conditioning preparatif.

Hingga waktu itu berlalu hari ini adalah waktu dimana Bunga akan sembuh melakukan transplantasi tulang sumsum. Semoga.

Ditemani dengan sang putri yang selalu mendukung dan menyayangnya, Bunga melaksanakan transplantasi itu di ruang operasi.

Setelah beberapa jam lamanya, transplantasi tulang sumsum telah berjalan dengan lancar dan berhasil.

Kedepannya pasien diwajibkan tinggal dalam ruang steril selama satu sampai dua bulan paska transplantasi.

Selama hampir dia bulan Claudia belum menemui ibundanya dari dekat, hanya melihatnya dari kejauhan. Semoga lekas sembuh, bunda.

Claudia senang, bundanya telah melakukan transplantasi sumsum tulang setelah derita yang bundanua rasakan selama mengidap penyakit ini.

Memang terdapat resiko untuk kambuh lagi, tetapi setidaknya bundanya telah berusaha dan doakan dia semoga lekas pulih.

Claudia baru teringat ia belum memberitahukan kepada Sandra. Kalian tahu? Setelah tahu siapa Sandra yang merupakan anak kandung Bella, mereka berdua menjadi lebih dekat dan tidak lagi ada rasa kaku saat berbicara.

Tetapi beberapa kali Claudia menghubungi tak juga terjawab panggilan itu. Tiga hari terakhir ini juga Claudia dan Sandra tidak berjumpa. "Sandra, kamu kenapa?" gumam Claudia.

Claudia sedikit kecewa dan bertanya-tanya dalam benaknya. Apa yang sedang Sandra lakukan hingga susah sekali menghubunginya?

-----KLANDESTIN-----

K

ini, setelah kondisi bundanya membaik. Tiga bulan yang lalu transplantasi itu dilakukan.

Dan selama tiga bulan itu Sandra tidak dapat dihubungi oleh Claudia. Bahkan Bunga pun bertanya mengapa dirinya jarang melihat Sandra yang biasanya ke rumah.

Claudia berada di sekolah untuk menimba ilmu, tanpa seorang teman lagi. Alzena yang awalnya selalu ingin didekatnya sekarang perlahan mulai menjauh.

Alasannya karena... masalah perasaan. Hidup Claudia semakin membosankan tanpa Sandra dan Alzena yang tidak bersikap bodoh dengannya lagi.

Manusia memang begitu, bisa berubah kapan saja secara seratus delapan puluh derajat.

Katherine juga lama tidak terlihat dan merecokinya. Aneh, mengapa semua menjadi aneh secara tiba-tiba.

Jangan terkejut, Claudia. Bukankah sudah biasa? Hidupnya di sekolah minggu-minggu ini juga terasa damai dan tenang.

Seperti keinginannya dahulu, tetapi malah monoton sekali. Tidak lagi ada perdebatan dan gosip. Demi rasa bosan yang ia rasakan agar segera menghilang, Claudia menuju lapangan untuk melihat permainan depan bola yang dilakukan rutin selama dua minggu sekali oleh sekolah.

KLANDESTINTempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang