Menunggu Temu

132 7 0
                                    

Karya: Makhluk Sastra

Ada rasa yang tak tersampaikan padamu
Malam dilewati tanpa senyummu
Hembusan angin membawa rindu
Padanya yang sedang menunggu temu

Malam semakin larut dengan tubuh kedinginan
Terlentang diatas hamparan rerumputan
Pandangi bintang dengan tangisan
Menikmati tikaman rindu akan pertemuan

Dengarkan suara angin yang merdu
Membayangkan hembusan membelai rambutmu
Mengukir senyum dalam wajah yang terbiasa kaku
Berharap ada temu untuk binasakan rindu

Jika rindu ini adalah milikmu
Ku takkan ragu menitipkan rasa ini untukmu
Ku tulis puisi bertema angin bermakna rindu
Hanya untukmu yang sedang menunggu temu

Ruang Gelap: Ketenangan dalam HitamTempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang