16.mall

1.3K 46 0
                                    

rony tadinya ingin mengajak salma naik mobil namun salma menolak, salma melihat ada penyewa sepeda di dekat villa tersebut hanya berkisar 100 meter dari villa. Salma meminta untuk memakai sepeda, toh mall nya tidak terlalu jauh.

"ronn, aku ga mau pake mobill. Kita naik sepeda itu gimana?"

"caa.. serius mau pake sepeda?"

"seriuss, udah ayooo"

Keduanya pun berjalan ke arah sewaan sepeda tersebut, rony menyewa 2 sepeda kepada bapa bapa pemilik sepeda.

"pak saya sewa sepeda nya dua yaa"

"oh iya silahkan mas"

Rony pun memberikan 4 lembar uang berwarna merah kepada bapa pemilik sepeda tersebut.

"aduh mas kebanyakan ini"

"gpp pak, ambil aja ya. Saya sewa nya minimal berapa jam pa?"

"buat mas nya mah bebas aja gpp, lagian uang nya kebanyakan ini"

"aduh makasih ya pa, nanti saya kembali lagi ke sini. Mari pak"

Bapa itu pun tersenyum, rony dan salma pun mulai menaiki sepeda tersebut. Cantik, iya itu yang mampu rony ucap ketika melihat salma sedang mengayuh sepeda di depan nya. Suasana yang hampir mendekati sore sangat menyatu di diri salma, angin dingin yang semakin menambah kesan indah bagi rony, rony sempat berhenti dan memotret nya diam diam, dia amati foto itu. Sudut bibirnya terangkat sempurna betapa sempurna nya wanita yang tengah ia lihat dihadapannya. Salma khaira aliyyah wanita berhati lembut dan kesabaran seluas samudra, ketulusan dan kecantikan nya mampu membuat kagum bagi yang melihatnya.

"ron ayooo"

"eh iya iyaa"

Rony tersadar dari lamunannya, mereka pun melanjutkan kembali perjalanan mereka. Sesampai nya disana salma langsung mencari toko pakaian, dia melihat lihat toko mana yang menjual baju dengan harga yang cukup murah. Akhirnya mereka sampai di salah satu toko.

"mau baju kaya gimana ron? Hoodie? Kemeja? Atauu kaos?"

"apa ajaa terserah kamu"

"ih kamu yang mau pake jugaa"

"aku ngikut gimana kata istri aja"

Salma tersenyum salting, lagi lagi rony membuat nya salting kesekian kalinya hari ini.

"dih apaan istri istrii, minimal berani ketemu orang tua aku dulu dongg"

"berani. Mau kapan?"

"ih udah ah, ayoo cari baju"

Mereka pun kembali mengitari toko itu, akhirnya salma menemukan pakaian yang seperti nya cocok bila dipakai rony.

"kamu suka ga kalo ini?"

Salma menunjukan satu hoodie berwarna biru dongker.

"iya suka"

"kalo ini?"

Salma mengangkangkat dua kaos berwarna hitam dan abu abu tua

"bagus, aku suka"

"ish jadi mau yang mana, ini suka itu suka."

"beli semuanya ajaa"

"kaya yang iyaa"

"yang kaos aja caa"

"dua?"

Rony pun mengangguk, sebenarnya rony tidak ingin membeli baju karna ya dia sudah membawa baju cukup banyak. Ini hanya alasannya saja agar bisa jalan dengan salma

Garis Semesta | Salma - RonyTempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang