Gelap dan Terang |Keluarga

52 43 0
                                    


   Keluarga ini dikenal sebagai keluarga harmonis dan supportive, keluarga yang terdiri dari Bapak Hadi, Ibu Mifa, dan kedua anak mereka, Andi dan Rina. Namun, di balik keharmonisan itu, ada rahasia yang belum pernah mereka ceritakan kepada siapa pun.

***

   Keluarga mereka sekarang sedang berlibur di rumah nenek, Bapak Hadi dan Ibu Mifa memutuskan untuk membuka rahasia yang telah mereka simpan selama bertahun-tahun. Mereka mengumpulkan kedua anaknya untuk berkumpul di ruang tengah.

"Kami ingin menceritakan sesuatu yang penting kepada kalian," kata Bapak Hadi sambil menatap mata Ibu Mifa seolah meyakinkan istrinya.

Ibu Mifa mengangguk, lalu berkata, "Kami telah menyimpan rahasia ini cukup lama. Kami merasa sekarang, tiba waktu untuk membicarakannya."

Andi dan Rina mengangguk, penasaran dengan apa yang akan diceritakan orang tuanya.

Bapak Hadi menghela nafas, lalu berkata, "Ketika kami masih muda, kami pernah mengalami masa-masa yang sangat sulit. Kami kehilangan keluarga kami dalam sebuah bencana alam yang menghancurkan seluruh desa kami."

Ibu Mifa menahan air matanya, "Kami berdua adalah satu-satunya yang selamat. Kami berusaha dan merasa harus belajar untuk bangkit dari kesedihan dan kesulitan saat itu. Kami belajar untuk menghargai setiap momen dan membangun kehidupan baru yang lebih baik."

Andi dan Rina terdiam, terkesan dengan keberanian orang tuanya.

"Kami tidak ingin kalian mengalami penderitaan yang sama," lanjut Ibu Mifa, "Kami ingin kalian tahu bahwa di setiap kegelapan, pasti ada terangnya cahaya yang akan datang."

Bapak Hadi menambahkan, "Kami ingin kalian belajar untuk menghadapi tantangan dengan keberanian dan harapan. Kami percaya bahwa kalian bisa melewati segala kesulitan dengan baik."

   Andi dan Rina merasa bangga dengan orang tuanya. Mereka mengerti bahwa kehidupan tidak selalu mudah, tetapi dengan dukungan dan cinta keluarga, mereka bisa menghadapi segala sesuatu hal.

***

   Sejak itu, keluarga Hadi semakin erat. Mereka belajar untuk saling mendukung dan menghargai satu sama lain. Di setiap kesulitan yang mereka hadapi, mereka selalu ingat kata-kata orang tuanya: "Di setiap kegelapan, pasti ada terangnya cahaya yang akan datang."

Begitulah, keluarga Hadi terus menjalani kehidupan dengan penuh harapan dan kebahagiaan, menjadi contoh bahwa di setiap masa sulit, pasti ada terangnya cahaya yang akan menyinari gelapnya masa sulit itu.

Jejak Langkah : Petualangan dalam Setiap HalamanTempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang