Happy reading guyss
-
-
-
Tengah malam pun tiba. sekarang adnan tengah duduk sendirian di depan ruangan pesakitan putranya, adnan duduk sendirian termenung memikirkan apa yang harus ia lakukan, haruskah ia berhenti bekerja di perusahaan untuk tetap menjaga kedua putranya, karena di kondisi saat ini sangat tidak memungkinkan untuk adnan pergi bekerja.
Lama adnan termenung sampai suara seseorang mengalihkan perhatian nya.
"Juan. " Panggil seseorang sambil menghampiri Adnan
"Di-dimas... " Ujar Adnan setelah melihat siapa yang memanggilnya
Itu teman adnan yang berprofesi sebagai dokter yang pernah melakukan pemeriksaan terhadap si kembar.
"Juan apa yang terjadi dengan putramu? " Tanya dimas
"Kau benar, ada yang salah dengan jantung putraku, sekarang ia positif memiliki penyakit jantung yang bernama aritmia, kelompok bradikardia. Ada yang salah dengan jantungnya dimas... " Jawab adnan dengan lirih
"Astaga... Kau yang sabar, kau harus kuat untuk kedua putramu, untuk kesembuhan putra sulung mu, aku akan ada disampingmu, kapan pun itu, kalau ada apa-apa katakan saja padaku, aku akan membantu mu" Ujar dimas sambil merangkul tubuh lelah adnan
"Terimakasih... "
"Tentu"
"Apa gejala awal yang terjadi? " Tanya dimas
"Aku tidak tahu, kemarin seperti biasa aku dan kedua putra ku memetik beberapa buah dan sayur untuk makan siang nanti, bungsu ku yang fokus memetik berry, aku dan sulung ku memetik buah yang lain, sampai aku sibuk memetik buah apel hingga tidak sadar bahwa ryder sudah tidak ada bersamaku, aku dengan panik mencarinya sampai aku menemukan tubuh sulung ku yang sudah tidak sadarkan diri tanah, aku reflek menyentuh dadanya dan tidak ada detak kan jantung sama sekali, aku panik dan segera membawa kedua putraku ke rumah sakit dan sekarang.... " Jelas adnan
"Begitu... Aku mengerti. Tapi kenapa putra mu tiba-tiba tak sadarkan diri, setau ku orang yang memiliki penyakit jantung akan kambuh ketika merasa terkejut secara tiba-tiba, pertanyaan nya apa yang membuat putramu terkejut? Apakah.... "
"Aku harap bukan. "
Flashback
Dahulu kala di sebuah perumahan mewah terdapat dua anak laki-laki berusia lima tahun, mereka berdua pada awalnya tidak saling mengenal namun karena jarak rumah mereka yang terbilang cukup dekat lama kelamaan mereka menjadi dekat.
"Haii siapa nama-Mu? Aku belum pernah melihat mu" Tanya bocah kecil berambut coklat itu
"A-aku nana... " Jawab bocah kecil dengan rambut berwarna hitam legam
"Nana? Nama yang lucu, aku dimas. Salam kenal yaa kenapa aku jarang melihat mu?"
Lanjut bocah berambut cokelat itu"Mu-mungkin kalna nana tidak pernah kelual lumah.. "
"Tidak pernah keluar rumah? Terus kenapa kau ada disini? Apa kau kabur?"
"Ti-tidak Nana tidak kabur, Nana tersesat..." Jawab bocah mungil itu
"Tersesat? Kau bercanda? Disini perumahan, bagaimana bisa tersesat?"
"Kalna Nana tidak pernah keluar lumah.."
"Kenapa tidak keluar rumah? Apakah orangtua mu melarang? Huhh! Sangat kejam! "
"Kata daddy, dilual sangat belbahaya, banyak orang jahat!" Ujar si kecil dengan ekspresi yang sangat menyakinkan
KAMU SEDANG MEMBACA
Contento?
Short StoryJudul awal : Transmigrasion of two male twins Judul baru : Contento? Artinya : 'Bahagia?' dalam bahasa Italia hanya cerita hidup anak kembar yang bernasib sial yang dilahirkan di keluarga bajingan yang kejam. kesengsaraan anak kembar sudah sampai...