Happy Reading❤
Setelah mereka pulang, aku kembali lagi ke kamar, ku buka HP sebentar.
Masih terbayang senyuman mas rajif, rasanya aku tidak percaya dia melihatku tadi, ya allah bolehkah aku berharap lebih?Kubuka aplikasi instagram ternyata dia baru saja update story, di story dia memfoto lapangan akmil yang terdapat patung kuda dengan suasana langit menjelang malam, sangat-sangat indah seperti orang yang mengambil foto ini hihi.
Eh sebentar aku seperti melihat sosok yang tidak asing, dia membelakangi kamera tapi aku mengenal postur tubuhnya dari ke 3 temanku yang sering pamer foto tentang dirinya, dari belakang saja sudah perfect, orang mana yang tidak tergila-gila padanya?'Ada, aku!'
aku suka cara kerjanya, dia sangat displin tapi untuk jadi tergila-gila sepertinya tidak, kurang lebih dia bukan tipeku 100% aku suka laki-laki yang humoris seperti mas rajif, selera humor dia cukup baik untuk seukuran TNI, rata-rata TNI kan terlalu displin terhadap sesuatu, sampai selera humor aja mereka kaku, tapi mas rajif bagiku berbeda.Ku balas instastory nya "Hai mas, makasih tadi udah notice aku, maaf aku tadi malah bengong, aku balas kok senyum mas tenang aja, tapi mas keburu sibuk lagi ngamanin warga, aku berharap besok kita bertemu ya mas, sampai jumpa besok, selamat malam"
Balas ku tanpa menunggu lama langsung ku kirim.Rasanya badanku sakit apa karna tadi aku terdorong-dorong ya? Lelah nya..
Ku matikan handphone lalu tidur lebih awal, biarlah nanti kalo mba santi pulang pasti dia ngecek ke kamarku.●○●○●○●○
Singkat cerita hari sudah pagi, aku hari ini berangkat kerja agak ngepas waktunya, tadi aku tidur lagi setelah solat subuh, mereka ber 3 sudah menungguku di depan toko, haha kasian sekali maafkan aku kawan..
Oh iya tadi pagi mba santi tanya, tumben aku semalam tidur lebih awal, aku jawab hari ini dan 2 hari ke depan aku pulang kerja lebih awal karna bos ada kepentingan dengan tokonya, lalu aku cerita tentang menemani nunung melihat datang nya pak prabowo dia ngefans sekali dengan ajudannya jadi dia mengajak kami ber 3 untuk melihatnya, maaf ya mba aku sedikit berbohong, aku punya alasan kenapa aku berbohong aku tau mba kan gak suka sama yang namanya TNI, mba sedikit trauma dengan TNI, maka dari itu aku tidak pernah membahas di depannya.
Hari ini toko lumayan rame tentu saja yang datang para cegil pak teddy, katanya mereka ingin mencoba menemuinya hari ini jadi harus tampil maksimal.
Tak terasa waktunya kita pulang, jam sudah menujukan pukul 14.00, setelah beres-beres kita langsung menuju tempat akmil.
Di sana ternyata sudah ramai dengan fans pak teddy, tapi mereka semua berada di luar gerbang dengan keadaan gerbang ditutup, apa iya hari ini juga kita tidak diperbolehkan bertemu? Sayang sekali padahal mereka di sini hanya 3 hari gimana ini.Ternyata di dalam sana mereka sedang pembekalan dengan pihak BPK, polri, dan kejaksaan agung jadi tidak boleh ada yang masuk selain mereka memang punya urusan di dalam, penjagaan sangat ketat, mungkin ini hari pertama jadi masih kegiatan formal.
Nunung bingung dia tidak berani untuk meminta ijin masuk ke dalam, karna gerbang di jaga oleh sebagian polri dan TNI, wkwk akhirnya si nunung bisa ciut juga nyalinya, mana katanya dia mau sogok pantat satpam nya, ternyata yang jaga bukan satpam lagi tapi TNI dan polri wkwk.
Akhirnya kita hanya bisa melihat dari luar, pun hanya terdengar suaranya saja, jadi kita akan kembali besok lagi, semoga ada kesempatan bisa bertemu.
●○●○●○●○
Singkat cerita kita kembali lagi keesokan harinya setelah pulang kerja, ternyata hari ini masih sama seperti kemarin, gerbang keadaan di tutup juga, katanya hari ini ada materi pembekalan tentang hilirisasi, jadi mau tidak mau semua yang datang tetapi tidak berkepentingan dilarang masuk.
Tapi ternyata salah satu dari polri yang berjaga hari ini ternyata paman nana, ya nana memang memiliki paman polisi, tapi hari kemarin paman nana tidak terlihat, jadi nana kira pamannya tidak ikut serta dalam mengamankan situasi di akmil.
- Jangan lupa like dan coment🙌
Author sangat senang kalo kalian berani kritik apa aja yang kurang, karna itu kebaikan buat author juga, agar jadi penulis lebih baik lagi❤
KAMU SEDANG MEMBACA
Menarik Perhatian Mayor
Fiksi PenggemarHai namaku Alya rameyza biasa dipanggil Alya, aku cegilnya Ahmad Rajif Dizadila Ramadhan atau biasa dikenal dengan mas Rajif Sutirto, salah satu sespri bapak Prabowo Subianto yang masih bujangan. Bagaimana critanya seorang cegil mas Rajif ini bisa...