Pluralitas dan Pluralisme

202 16 0
                                    

Pluralitas yang membuat semesta harmoni

Dunia warna-warni. Bila isme telah menelusup

Akan tersedot ke pusaran ekstem, siapa yang bisa

Menjamin validitas ide manusia? Paradigma manusia

Dipengaruhi ruang waktu. Ruang yang menjadi lingkungan

Tinggalnya. Waktu adalah sejarah dan ia takkan sama

Ide manusia ada trial-error; bukan solusi sejati

Ia kan purna dengan cahaya ilham yang absolut

Keberagaman kan ada dalam keseragaman

Itu dapat terwujudkan dengan kesatuan jiwa

Terikat hanya pada Yang Satu

Keberagaman hanyalah cangkang

Dia tidak pandang cangkang

Hanya qalbu yang Dia cari

Karena dia mengangguk sejak azali.

:

Denyar #1🌌Tempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang