-Kelas-
Selasa, 28 Februari 2017.-Apa itu rima?
Meski pada saat ini, penggunaaan rima sudah banyak ditinggalkan seiring pudarnya pengaruh sastra melayu. Tapi, ada beberapa penulis yang masih menggunakannya. Terutama untuk alasan estetika dan kesan klasik
Apakah yang dimaksud rima?
Rima adalah Bentuk perulangan bunyi pada suatu rangkaian puisi, Rima sendiri terdiri dari dua bagian yaitu: rima kata dan rima baris.
Rima kata terdiri dari dua bagian yaitu: rima yang terdapat dalam suku kata, dan rima yang mengulang kata tersebut sepenuhnya.
Rima suku kata ini sangat sederhana karena hanya mengulang bunyi pada suku katanya saja. Contoh yang paling mudah terdapat pada kata ulang dwilingga salin suara.
Contohnya:
Sayur-mayur,
Lauk-pauk,
Beras-petas,
Gilang-gemilang,
Teram-temeram,
Dan lain-lain.Sedangkan rima kata sendiri terdiri dari perulangan penuh kata tersebut. Contohnya terdapat pada kata ulang berimbuhan, seperti:
Sesayup-sayup,
Mendesir-desir,
Terapung-apung,
Berayun-ayun,
Dan lain sebagainya.Cara menggunakan rima ini cukup mudah karena dapat diletakkan dimana saja dari bagian sebuah puisi. Sebagai contoh:
Lagu pekerja malam
Sesayup-sayup embun
Antara dynamo menderam
Pantun demi pantun.Rima baris biasanya digunakan dalam puisi dua seuntai (Disticond), dan sajak empat seuntai (quatren). Tapi, yang paling banyak mengandung rima baris biasanya adalah Quatren.
-Diskusi-
Q: Apakah rima berperan menghidupkan puisi sesuai genre-nya?
A: Tentu.
Q: Lantas bagaimana pola penentuan rimanya terhadap suatu genre?
A: Kalau penentuan rimanya, tentu dikembalikan kepada punulisnya, Bli. Karena itu kembali ke selara penulisnya.
Q: Kenapa pola rima berpeluk jarang digunakan dalam puisi modern bang? Ada minus tersendiri, kah? Atau bagaimana?
A: Kemungkinan rima berpeluk dianggap tidak menarik. Meski sebenarnya tetap dikembalikan kepada selera penulisnya.
Q: Oh, jadi kembali lagi pada dasar dari puisi yaitu "licentia poetica" ya?
A: Iya, Bli.
Q: Apa karena terkesan monoton gitu, Bang?
A: Bisa jadi begitu.
Q: Kalau kesulitan dalam menentukan rima gimana?
A: Pilih tipe rima yang paling mudah.
Q: Mas Van tanya tips dong, kadang kalo ingin buat puisi berima susah milih kata-kata dengan rima tertentu. Misal AAAA. Terima kasih.
A: Mas Ahmad, tentu jika kesulitan dengan rima tertentu kita jangan paksakan, pilih tipe rima yang mudah.
Q: Dalam rima, ada berapa pengulangan bunyi dalam kata? Yang dimaksud alasan estetika dalam puisi gimana, Kak Van? kesan klasik itu gimana?
A: Estetika itu keindalan puisi itu dek, nanti kaitanya dengan irama (musikalilasi), rima yang bagus tentu akan enak didengarkan dan dibaca.
Q: Kadang kalau buat puisi kita kan kayak menggambarkan sesuatu, nah kalau kita ingin buat rima ABAB, tapi pas dibaris ke empat ga nemu yang akhirannya pas. Nah cara ngatasinnya gimana, Bang? Tambahan, dan kalau nemu yang akhirannya pas tapi merusak gambaran kita tentang sesuatu itu, gka papa?
KAMU SEDANG MEMBACA
Materi Dan Kelas Belajar GBSpirit
SachbücherKumpulan materi puisi dan hasil diskusi di kelas. Semoga bermanfaat. Salam #spiritpuitik Cover by: eruchi_chan