Random : HoneyWorks

1.7K 104 40
                                    

Apa sih HoneyWorks itu? Perusahaan musik kah? Atau studio anime?

Hari ini kita mau bahas dikit soal itu.

Jadi, Honeyworks adalah sebuah circle vocaloid yang memulai debut besarnya dengan merilis lagu “Good Morning!” di tahun 2009 , mereka adalah sebuah kelompok yang menyajikan MV (Music Video) yang di setiap serinya memiliki kisahnya sendiri.

Awalnya Honeyworks hanya vokus membuat lagu dan mv, dengan menggunakan suara vocaloid. Kebanyakan di lagunya, mereka memakai suara Gumi, Len & Rin, serta Miku.

Lalu seiring dengan waktu, mereka mulai bekerja sama dengan beberapa penyanyi dan seiyuu untuk menyanyikan lagu-lagunya. Sebut saja ChiCO, Gero, Yuki Kaji, dan masih banyak lagi.

Tak hanya membuat pv, Honeyworks juga mulai menggarap beberapa ost anime terkenal, seperti opening Ao Haru Ride, Magic Kaito, dan Gintama.

* Opening 15 Gintama, Pride Kakumei by HoneyWorks ft ChiCO.

* Opening Ao haru ride, Sekai wa koi ni ochiteiru by Honeyworks ft ChiCO


* Opening Magic Kaito, Ai no secenario by HoneyWorks ft ChiCO

Banyak banget mv buatan HoneyWorks yang akhirnya diangkat sebagai LN karena ceritanya menarik. Bahkan baru-baru ini, HoneyWorks juga membuat 2 movie berdasarkan Mvnya. Movie pertama yaitu, Zutto Mae Kara Suki Deshita: Kokuhaku Jikkou Inkai, lalu di lanjut dengan movie Suki ni Naru Sono Shunkan Wo: Kokuhaku Jikkou Inkai. Tak cuma movie, musim lalu HoneyWorks juga mengeluarkan series singkat berjudul Itsudatte Bokura no Koi wa 10-Centimeters Datta.

Ketiga anime itu ceritanya beda-beda, tapi masih saling berhubungan satu samalain. Intinya, kisa romance anak sekolahan :v, ada yg terbalas, ada yang enggak, ada yang naksir temen, ada yg naksir kakak kelas, ada yang segitiga, kubus, lingkaran, dll ✌😂

Oiya, selain yang versi vocaloid, lagu" HW yang versi seiyuu juga bagus". Aku pribadi malah suka sama yang seiyuu 😂


Lagu HoneyWorks ada banyak bgt, kalo dimasukin disini semua nanti gak cukup tempatnya :")

Jadi, cukup sampai sini. Silahkan buka youtub untuk lbh banyak mv 😂

P.S : Btw, kalau kita bikin grup line yang cuma fokus bahas anime, utaite, vocaloid, dan hal jejepangan adakah yg minat? 😐 bukan grup kepenulisan, gak ada event / materi, adanya cuma share info.

Anime Lovers ZoneTempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang