Review : Kingdom

644 47 27
                                    

Genre : Action, historical, military, seinen

Eps : 38 (25mnt/eps)

Studio : Pierrot

Rating usia : 17+ (Untuk adegan peperangan)

Rating usia : 17+ (Untuk adegan peperangan)

Ups! Gambar ini tidak mengikuti Pedoman Konten kami. Untuk melanjutkan publikasi, hapuslah gambar ini atau unggah gambar lain.

Sinopsis :

Kingdom, menceritakan pergolakan dan perang besar di daratan China yang terbagi menjadi tujuh bagian, Qin, Chu, Wei, Han, Yan, Zhao, Qi. Dibalik peperangan dan segala konspirasi politik itu, terbentuk kisah persahabatan loyal antara mereka yang kelak akan dikenal dalam sejarah sebagai pemersatu daratan China.

Suatu hari, seorang budak bernama Shin kehilangan sahabat dekatnya–Hyou. Pesan terakhir Hyou yang meminta Shin untuk menjaga pangeran dari Qin membertemukan Shin dengan Ei Sei. Secara fisik, Ei Sei sangat mirip dengan Hyou, namun sikap mereka amat berbeda.

Ei Sei adalah pangeran dari Qin, yang digulingkan oleh adiknya sendiri. Sei Kyou yang merupakan anak permaisuri, merasa lebih berhak menduduki singgasana ketimbang Ei Sei yang lahir dari rahim seorang selir. Karena kudeta itulah Ei Sei terpaksa lari dari istana.

Dari sana perjalanan Ei Sei seorang kaisar di masa depan, bersama Shin yang bermimpi menjadi jendral besar, dan anak perempuan ahli strategi Karyo Ten dimulai.

Review :

Anime ini bisa dibilang underatted ya apalagi buat animers baru

Ups! Gambar ini tidak mengikuti Pedoman Konten kami. Untuk melanjutkan publikasi, hapuslah gambar ini atau unggah gambar lain.


Anime ini bisa dibilang underatted ya apalagi buat animers baru. Mungkin karena keluarnya udah lumayan lama (2012), gambar biasa, dan gak banyak fs. Padahal, anime ini masuk kategori epic untuk tema peperangan. Manganya juga terkenal.

Tema peperangan mungkin sudah biasa dalam anime, tapi mangaka Kingdom cukup berani mengambil resiko dengan mengadaptasi sejarah dari negara lain yaitu China. Disini gak ada adegan-adegan fantasi seperti pada cerita historical biasa, gak ada jurus macam-macam, cuma ada adalah strategi tempur dan konspirasi yang lebih terasa real.

Kisah yang dialami para karakter, juga hubungan mereka enak diikutin. Apalagi disini peran utamanya justru seorang budak bernama Shin yang ingin menjadi seorang jendral. Disitu Shin berusaha menjadi pengikut yang loyal untuk Ei Sei, demi pesan terakhir mendiang sahabatnya, walau dilain sisi Shin masih merasa bahwa Ei Sei secara tak langsung bersalah atas kematian Hyou. Sampai akhirnya mereka malah bersahabat. Disisi lain ada karakter Karyo Ten, ahli strategi yang ternyata anak perempuan.

Kuakui plotnya agak lambat, dengan alur yang berat. Sekali meleng pasti ga bisa nangkep sisi bagusnya. Tapi kalau kalian undah nonton bakal pengen lanjut ke manga. Apalagi buat kalian yang suka anime peperangan yang epic, penuh strategi, kisah mengharukan, persahabatan, dan ga ada romance atau fs mengganggu. Sejenis lah sama Arslan Senki.

Sebenernya anime lawas walau di bagian art ga sebagus sekarang, plot banyak yang lebih bagus loh. Buktinya sekarang banyak anime remakean.

Tahun ini Kingdom mendapat adaptasi LA. Dari teailer aja cinematography-nya keliatan keren parah. Artis yang dipakai juga udah punya nama semua. Ekspektasiku cukup tinggi buat LA yang satu ini, semoga gak jatuh.

#kalianudahsejakkapanjadianimers?udahberapalama?
#tertariksamakaryalawas?

Anime Lovers ZoneTempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang