Cahaya Cinta keluarga

19 4 0
                                    

Setelah berbicara dengan zakki. Wardah pun pulang ke apartemen milik nya. Sekarang wardah melamunkan apa yang telah terjadi seharian ini . Namun tiba tiba ia ingat surat yang tadi di berikan zakki padanya.

" ini surat dari abi untuk ku. Tapi kenapa di titipkan ke dokter zakki bukan ke abang atau ke ummi yah " monolog wardah sambil melihat surat itu. Wardah pun segera membuka dan membaca surat itu

Assalamualaikum

Wardah ainiya faturahman gadis kecil abi sudah dewasa rupanya. Nak mungkin ketika kamu membuka surat ini abi sudah tak ada lagi di dunia. Karena mungkin hanya ketika abi meninggal lah kamu datang ke rumah. Sayang maafkan abi . Maafkan abi telah mengusirmu dari rumah . Maafkan abi telah menjauhkan mu dari keluarga mu sendiri. Maafkan abi karena terlalu tegas kepadamu. Abi sadari seharusnya abi tidak melakukan hal itu kepadamu. Seharusnya abi membimbingmu. Maafkan abi atas semuanya.

Nak mungkin kamu bingung kenapa surat ini abi titipkan kepada dokter pribadi abi. Dia zakki arrofiq . Seorang pemuda soleh dan baik. Entah mengapa abi sangat mempercayai anak itu. Padahal abi baru bertemu dengan nya ketika abi di ponis memiliki penyakit jantung .

Nak pulang lah kerumah . Kasian ummi mu pasti setelah abi meninggal ummi akan kesepian karena abang abangmu harus berkerja.

Jadilah gadis kecil abi yang dulu. Yang menurut pada orang tua. Yang menutup auratnya. Yang taat pada agamanya. Dan menjauhi setiap larangan yang Allah berikan

Nak kamu tahu kan umur kita di dunia tak ada yang tahu. Abi hanya takut kamu pergi sebelum bertaubat nak. Abi hanya takut allah semakin menghukum abi karena tidak bisa membimbingmu menuju jalan ridhoNya.

Nak kamu sayang pada abi kan ? Maka berhijablah sayang. Ini permintaan terakhir abi padamu. Semoga kamu mau menuruti abi.

Satu lagi . Kamu sudah mendengar kalau abi menitipkan kamu pada dokter zakki ? Satu alasan pasti abi melakukan itu karena abi yakin zakki bisa membimbingmu menuju sesuatu yang lebih baik. Sama seperti abang abang mu .

Nak maafkan abi sekali lagi. Jaga dirimu dan keluarga baik baik yah. Pulang lah kerumah. Mereka yang di rumah membutuhkan dukungan dari gadis hebat seperti mu.

Salam cinta

Abi.. 

Air mata wardah sudah tak bisa di bendung lagi. Dia merasakan sakit yang amat dalam di hatinya.

" ABI kenapa abi ninggalin wardah . Wardah gak benci sama abi. Wardah sudah memaafkan abi " rintih wardah dalam tangis nya.

*****

Di tempat lain zakki merasa ada yang berbeda dengan perasaan nya malam ini. Entah mengapa sesak yang kini ia rasakan. Di tatapnya jam sekarang sudah menunjukan pukul 03.00 setelah kepulangan nya tadi dari rumah wardah dia tak bisa memejamkan mata sedikitpun.

Zakki beranjak dari kasur menuju kamar mandi untuk wudhu. Hanya sholat malam lah yang bisa menenangkan dia sekarang.

Zakki melakukan sholat tahajjud dengan khusyuk. Namun pada saat rokaat kedua dia sudah tak bisa menahan air matanya lagi. Untuk kedua kalinya zakki menangis dalam sholatnya. Yang pertama pada saat dia sholat taubat beberapa tahun yang lalu. Dia merasa bahwa dia bukanlah hamba yang baik dan berlumur dosa. Dia hanyalah manusia yang hina yang tidak tahu malu. Betapa saat itu dia menyadari bahwa apa yang selama ini dia lakukan adalah kesalahan besar.

Namun saat ini , entah apa yang dia sedang rasakan. Setelah meninggalnya abi wardah dia merasa kematian sedang mengikuti nya. Bukan dia takut akan mati namun dia belum siap karena dia belum menjadi orang yang lebih baik. Dia masih merasa amal buruknya masih sangat banyak untuk di pertanggung jawabkan di hadapan Allah.

Ya Allah ya robbana
Ampunkanlah dosa ku ya allah
Ampunkanlah setiap kesalahan ku
Jangan sampai Kau tempatkan diriku di golongan orang yang menjauh dariMu

Ya allah ya robbana
Ampunkanlah dosa om hafiz berilah dia tempat terbaik di sisiMu

Ya allah ya robbana
Berikanlah hidayahmu pada wardah anak dari om hafiz. Hamba yakin ya allah bahwa sebenarnya dia orang baik. Namun dia sedang terjebak di jalan yang tidak benar

Ya allah ya robbana
Kuatkanlah hati ini
Tetapkanlah hati ini dalam agamaMu

Ya allah ya robbana
Bila saatnya nanti ku sempurnakan agamaku maka jadikanlah dia jodohku nanti adalah wanita yang terbaik dariMu

Robbana atina fiddunya hasanah wafilakhiroti hasanah waqinaadzabannar

Setelah melaksanakan sholat tahajjud kini hati zakki lebih tenang dari sebelumnya. Dan dia sudah bisa mengistirahatkan badan nya sebentar sambil menunggu adzan shubuh berkumandang

****

Pagi nya wardah bangun dengan mata sembab karena semalaman menangis. Dia bersiap siap untuk pergi ke rumah umminya. Hari ini dia janji pada ummi akan menemani ummi seharian. Setelah berganti pakaiam wardah pun segera pergi ke rumah umminya.

Sesampainya di rumah. Wardah langsung di sambut oleh pelukan umminya.

" ummi kangen kamu. Kenapa kemarin langsung pulang setelah berbicara dengan zakki ? " ucap ummi sambil melepas pelukan nya

" maafin wardah mi. Wardah kemarin capek dan pengen istirahat. Jadi wardah pulang ke apartemen. " ucap wardah sambil tersenyum pasi.

" ya sudah gak papa. Udah sarapan belum ? Ayo makan dulu . Abang mu sudah menunggu " ucap ummi sambil menyeret wardah ke ruang makan

" adek abang udah dateng ternyata. Ayo makan " ucap fikar sambil tersenyum
Wardah mengangguk dan duduk di sebelah affan

" makan de " ucap affan sambil menuangkan makanan ke piring yang ada di depan wardah

" kamu harus makan banyak. Badan kamu itu kurus banget. Abang gak suka liat adek abang kurus kayak gini " tambah affan sambil mengelus kepala adiknya . Wardah yang merasa terharu dengan sikap keluarganya ini tiba tiba menitikan air mata. Dia merasa bersalah atas apa yang terjadi selama ini. Dia meninggalkan keluarga yang amat mencintainya hanya karena egonya saja. Dia tak pernah memikirkan keluarganya.

Wardah tertunduk. Dia sudah tak mampu lagi menahan air matanya itu

" dek kenapa malah nangis sih ? " panik ummi melihat anak perempuan nya menangis . Mendengar kekhawatiran ummi tangis wardah semakin pecah. Affan yang berada di samping nya pun merengkuh badan adiknya dan membawanya pada pelukan nya.

" ma..maafkan wardah " ucap wardah terbata

" sudahlah. Yang lalu biarlah berlalu. Kita buka lembaran baru bersama yah sayang. Kamu tinggal lagi di sini bersama kami " ucap ummi mengusap pucuk kepala anak nya itu. Sedangkan fikar yang berada di hadapan wardah merasakan terharu melihat keluarga nya kembali utuh

" seandainya abi di sini , kebahagiaan ini kurang lengkap tanpa abi " batin fikar

Fikar memang orang yang terlihat paling kuat dalam keluarganya. Bahkan ketika abi meninggal kemarin dia tak menangis sama sekali. Dia ingin memberikan kekuatan kepada adik dan umminya walaupun dia sendiri terpuruk. Dia ingin menguatkan adik dan umminya bahkan saat dia sendiri akan terjatuh.

" de ! Kamu adalah adik abang . Dan sampai kapan pun kami akan tetap menyayangi kamu " ucap fikar pada wardah. Wardah yang masih menangis dalam pelukan affan pun mengangguk mengiyakan perkataan kakak nya itu.

Setelah bersedih ria. Mereka pun sarapan dengan suka cita karena anggota keluarga nya kini lengkap meski tanpa abi di sisi mereka

Bersambung...

Setitik Cahaya Cinta Tempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang