27.

303 22 0
                                    

3 tahun kemudian

Hwang corp

Hyunjin tengah sibuk dengan berkas berkasnya.

Tok tok tok

"Masuk" teriak Hyunjin dari dalam ruangan

Ceklek

Hyunjin menoleh dan mendapati sekretaris pribadinya sedang masuk dan menuju ke kursi kebesarannya.

"Permisi pak, maaf mengganggu waktunya sebentar. Saya boleh minta izin cuti kerja gak? kira kira 3 bulan karena mau mengurus ibu saya yang sedang sakit" jelas sekretaris pribadi Hyunjin

"Kok mendadak, padahal kerjaan saya sedang banyak akhir akhir ini"

"Maaf pak, tapi saya juga taunya mendadak, habis ini mau langsung jenguk ibu ke Rumah sakit" ucap perempuan itu ramah

"Yaudah, kalau bisa secepatnya balik kerja lagi, Cherly. Dan salam buat ibu kamu semoga cepat sembuh"

"Makasih pak, saya janji setelah ibu saya sembuh saya akan kembali kerja lagi. kalau gitu saya izin keluar ruangan dulu. permisi" ucap Cherly sambil membungkukkan Sedikit tubuhnya

Hyunjin meresponnya dengan anggukan.

Kampus

Minju sedang nunggu kelasnya dimulai sembari duduk di bangku depan fakultas nya sambil baca baca novel.

Baaaa!!!

"Huh dasar!!" ucap minju kaget, dia ngelus dada

"Kebiasaan banget datang datang ngangetin orang" kesal minju saat orang tersebut duduk disebelahnya

"Hehe, lagi ngapain?. Dari tadi gue perhatiin serius amat" tanya Felix

Iya, orang yang ngangetin minju tadi Felix. Felix satu kampus dengan minju. Hyunjin? Dia gak kuliah karena diutus ayahnya untuk mengurus perusahaan. Yuri? Ikut keluarganya ke luar negri dan kuliah disana. Jadi yang kuliah disana cuma minju dan Felix tapi beda jurusan.

"Lagi baca novel" jawab minju singkat

"Baca terus, gak bosen apa" ucap Felix sambil menyahut novel di tangan minju

Minju memutar bola malas, kegiatan membacanya terganggu.

"Ihh balikin" minju mencoba mengambil kembali novelnya dari tangan Felix

"Ambil sendiri kalau bisa" ucap Felix sambil ngegoda minju, dia mengangkat angkat novelnya agar minju kesusahan mengambilnya.

"Felix!!!" kesal Minju.

"Gue mau balikin novel ini tapi dengan satu syarat" ucap felix dengan menaikkan alisnya.

"Apaan? Jangan yang aneh aneh gue lagi gak mood"

"Emmm, temenin gue makan di kantin. Lo lagi gak ada kelas kan?"

Minju mendengus kesal

"Yaudah ayo, mana novel gue" pasrah minju sambil berusaha ngambil novelnya

"Eittt, nanti dulu gue kembalikin pas udah selesai makan" Felix memasukkan novelnya kedalam tas.

Minju memutar bola malas

Setelahnya Felix menuju kantin dan diikuti dengan minju dibelakangnya.

Kantin

"Mau gue pesenin apa?" Tanya Felix

"Gak usah, gue udah makan tadi"

"Yaudah lo tunggu sini, gue mau mesen makan dulu" ucap Felix sambil nunjuk bangku dikantin

Girl With LoveTempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang