"Michela, silahkan masuk"
Seorang gadis dengan rambut yang dikepang dua, tapi sama sekali tidak membuatnya terlihat nerd. Malah membuatnya terlihat sangat menarik dan lucu.
Gadis itu memasuki ruang kelas yang tiba-tiba menjadi hening,karena terkejut melihat pesona gadis itu."Ayo,Michela perkenalkan diri kamu"
"Hay semua,kenalin nama aku Michela Argawijaya,kalian bisa panggil aku Caca.."
"Caca pindahan dari Bandung.Semoga kita bisa jadi akrab ya.." sambung Caca.
"Mungkin ada yang ditanyakan?" tanya Bu Endang ke seisi kelas.
"Nomer Wa sama, nama Instagram Bu" sahut seorang laki-laki bernama Alvin yang merupakan ketua kelas di kelas itu.
"Ngawur aja kamu, nanti aja tanya sendiri" jawab Bu Endang.
Seisi kelas menertawakan pertanyaan Alvin yang nyeleneh."Ya sudah Michela kamu boleh duduk sebangku dengan Kayla".
"Kayla tolong angkat tangan" lanjut Bu Endang.Seorang perempuan dengan rambut terurai mengangkat tangan.
"Iya Bu, terimakasih." kata Caca.
Caca berjalan ke bangku yang ditunjuk Bu Endang dan duduk disana."Hay, gue Kayla Aurellia, Lo bisa panggil gue Kayla." Sambil mengulurkan tangan kepada Caca.
"Iya kenalin juga, aku Michela Argawijaya, kamu bisa panggil aku Caca" sambil membalas uluran tangan Kayla.
"Iya udah tau kok tadi" jawab Kayla sambil terkekeh.
"Hehehe, iya juga sih"."Ok anak-anak sekarang keluarkan buku paket dan buku tulis matematika kalian" kata Bu Endang memotong obrolan Kayla dan Caca.
Skip..
Bel istirahat berbunyi membuat seluruh siswa bersorak dan berhamburan keluar kelas untuk pergi ke kantin dan menghabiskan seluruh uang jajan mereka.
"Ca,Lo mau ikut ke kantin ga?" Tanya Kayla pada Caca. "Berdua aja?" Tanya balik Caca.
"Engga,gue udah janjian kok sama temen-temen gue di sana,sekalian mau ngenalin Lo sama mereka. Mereka friendly kok."
"Oh ok,Caca ikut"Saat Kayla dan Caca melewati koridor, Caca tidak sengaja menabrak seorang laki-laki dan langsung menatap Caca dengan tatapan tak suka.
Ya! Dia adalah Arvano Dirgantara, cowok super dingin yang ditakuti oleh hampir seluruh siswa sekolah, walaupun dikenal sebagai cowok dingin yang tidak pernah dekat dengan perempuan tapi hampir seluruh siswi di SMA Starligh ingin menjadi pacarnya."Aduh... Maaf, Caca gak sengaja. Tadi keasikan ngomong, maaf ya sekali lagi."
"Tapi gak papa kan?" Sambung Caca.
"Makanya klo jalan tuh liat liat" jawab laki-laki itu dengan ekspresi dingin dan tak suka, kemudian pergi begitu saja tanpa menghiraukan Caca."Ih dingin banget Untung cogan" kata Caca dengan ekspresi cemberut.
"Udah Ca gak usah ditanggepin, tuh cowok emang gitu. Kita ke kantin aja yuk, temen-temen gue udah nungguin disana."
"Iya deh ayok" jawab Caca.Kantin...
"Mana temen-temen Kay?" Tanya Caca .
"Itu disana, mereka udah nungguin."
Mereka berjalan mendekati meja tempat teman Kayla duduk.
"Ini siapa kay?" tanya salah satu teman Kayla yang bernama Dira.
"Oh ini Caca, dia murid baru dikelas gue."
"Ca kenalin ini Dira, yang itu Dita".
"Hay Ca" sapa Dira dan Dita dengan ramah.
"Hay juga, semoga kita bisa akrab ya." Jawab Caca dengan tersenyum.
"Yaudah ayo duduk,gue pesenin makanan ya?".
"Oke" jawab Caca, Dira, dan Dita serentak.Setelah makanan datang merekapun menghabiskan makanan mereka masing-masing, sambil sesekali bergurau
---------------------------------------------------------
TBC ya🥰
Jangan lupa vote and comment kalo mau cerita ini terus lanjut🤩
Kita up seminggu 2 kali yawSalam dari Alstroemeria🥀
KAMU SEDANG MEMBACA
Still You
Teen FictionCaca harus pindah kota dan sekolah akibat tuntutan pekerjaan ayahnya. Di sekolah barunya dia bertemu dengan orang yang disegani seluruh sekolah. Tapi Caca merasakan hal aneh. Caca yang sama sekali tidak mempercayai cinta pada pandangan pertama kin...