Arkana prawijaya, ya kamu.
Kisah yang sudah tidak ada nyawanya lagi masih harus kupaksakan untuk tetap hidup walau hanya aku yang menghidupkan. Tentang perjalanan mencari jawaban namun rasa sakit secara fisik dan batin yang aku dapatkan. Aku tidak mengerti dengan caramu yang menggantungkan harapanku---pergi dengan penuh tanda tanyaMaaf ya, aku merepotkan mu. Tetap berada disini. Selalu mengirim pesan berkali-kali padahal aku tau pesan yang kau terima takan ada respon apa-apa. Arkana, aku menulis ini---Tidak perduli lagi apakah kamu membaca nya atau tidak, yang aku pikirkan bagaimana aku bisa memberi warna pada cerita yang isinya penuh dengan kerumitan--menjadikannya gelap penuh kekosongan. Mungkin saja kamu tau tentang apa yang aku tulis, hanya saja kamu pura-pura tidak mengetahui nya bukan? Maafkan aku yang harus menulis ini, aku hanya ingin menyampaikan pesan tentang penerimaan---yang harus bisa diterima meskipun isinya sepenuhnya atau tidak.
Kali ini biarlah-sangat cukup mereka mengetahui bahwa kisah ini sudah kita ciptakan sebaik mungkin, maksudnya aku yang mengelolah kisahnya hehe. Walau kata "kita" tak pernah ada didalam nya. Mimpi besar yang sudah aku rangkai begitu jauh harus lenyap begitu saja. Tentang perasaan yang tak pernah bisa terhapus oleh siapapun, kini harus dipaksa hilang takdir tuhan yang menolak kita bersatu. Gelas kopiku tumpah berganti darah segar yang akan aku teguk merayakan kehilanganmu.
Menghapus rasa, pada yang bukan-untukku.
Alea yasmin. Bandung, februari.
KAMU SEDANG MEMBACA
Misteri Sembilan Bulan
Random🔸Sinopsis {SUDAH TERBIT OLEH GUEPEDIA.COM) 🧚♂️🧚♂️ Alea punya sisi gelap tentang masa kecilnya yang malang. Bertemu dengan Arkana bukan inginnya, manusia kaku dengan sedikit kata tak suka basa-basi. Lahir ke bumi masuk kedalam dunia Alea, hidupn...