Written by Iniinem
"Jadi gimana, Ce?" tanya Adit pada Cece yang sedang memandangi ketiga surat misterius itu.
Cece melepas kacamata dan membersihkan lensanya menggunakan ujung hijab yang ia pakai. "Setelah gue perhatiin lebih detail, jumlah seluruh huruf di tiga surat ini berangka genap. Ada kemungkinan setiap dua huruf mewakilkan satu huruf yang sebenarnya."
Geng Slepet menganggukkan kepala dan mendengarkan secara serius.
"Sejauh yang gue dan Cece pelajarin di ekskul, pelaku pembuat surat ini menggunakan sandi merah putih atau sandi koordinat sebagai clue," tambah Julia.
Cece mulai menggoreskan tinta pulpen hitam pada selembar kertas hvs berwarna putih. Gadis itu menggambar sebuah persegi berukuran sedang yang diisi dengan 37 kotak kecil.
Di baris pertama ia menuliskan kata merah, lalu ia juga menuliskan kata putih dalam bentuk horizontal tepat di sebelah kata merah. Setiap kotak diisi dengan huruf alfabet A sampai Y, Z tidak ikut dimasukkan.
"Cara baca sandi ini gimana?" Pertanyaan bagus, Aldi!
"Gampang," kata Julia. "Kita cuma perlu lihat koordinatnya. Ambil contoh, huruf A diwakili PM karena huruf itu ada di garis P dan kolom A," jelasnya lebih detail.
"Jadi, ayo kita pecahkan teka-teki ini sama-sama." Mola terlihat antusias sekali hari ini.
Surat pertama:
I H T H T M T H T R P H I R P M U R
"Huruf di surat ini harus kita kelompokkan jadi dua-dua, Ce?" tanya Adit memastikan. Cece mengangguk dan kembali sibuk dengan kertasnya.
"Gue udah tahu apa isi pesan dari surat pertama," ucap Ekal yang diam-diam memperhatikan, padahal ia tak mendapat teror yang sama. Yang lainnya menatap penasaran. "Toko merah," jawabnya.
Surat kedua:
U H T E T M P M T E U A P E P H I A P M I R P E P M I R P M I H
"Jl. Kali Besar Barat," gumam Mola yang telah berhasil memecahkan sandi itu. "Kalian sadar enggak sih kalau pesan dibalik tiga surat ini sebenarnya sebuah alamat suatu tempat?" ucapnya sedikit yakin.
KAMU SEDANG MEMBACA
The Game [COMPLETE]
HorrorHoror - Komedi "Charlie, Charlie, apakah kau di sana?" Siapa yang tak tahu dengan mantra permainan pemanggil arwah satu ini? Apa yang kalian rasa dan pikirkan ketika mengucapkannya di atas selembar kertas bertuliskan 'yes' dan 'no'? Mungkin sebagian...