"Hyun-ah bangun."
Nafas gadis itu memburu ketika ia bangun dengan tiba-tiba. Pelipis gadis itu basah dengan keringat, dan sudut matanya mengeluarkan air mata.
Ia menangis dalam mimpinya, Hyunah mengalami mimpi buruk.
Dalam mimpinya ia merasa seperti menonton sebuah film dari kaset rusak. Film yang akan menjadi film yang paling ia benci selama hidupnya. Gadis itu melihat kembali keadaan-keadaan buruk yang terjadi ketika ayahnya berselingkuh, ibunya mulai depresi, teman-teman sekolahnya yang mulai membully karena keadaan keluarga gadis itu dan kejadian ibunya yang bunuh diri.
Itulah mengapa gadis itu menangis dalam mimpinya.
Air mata gadis itu kembali mengalir tanpa permisi.
"Hyun-ah neo gwenchana? Mana lagi yang sakit?" tanya lelaki itu.
Pasalnya ia kaget ketika Hyunah mulai mengigau dan menangis dalam tidurnya. Di tambah lagi gadis itu dalam ke adaan demam.
Gadis itu menoleh ketika mendengar pertanyaan Taehyung. Kepalanya kembali pusing, tangan gadis itu kemudian terangkat untuk menyentuh kepalanya yang sakit, tapi ia mendapati handuk basah di keningnya.
Hyunah menatap Taehyung dengan raut bertanya.
"Kau demam, aku mengompresmu supaya demamnya turun." ujar Taehyung.
Gadis itu kemudian meletakkan handuk itu di baskom yang di letakkan di meja samping tempat tidur.
Hyunah kemudian menyandarkan tubuhnya pada kepala kasur. Ingatannya kembali pada mimpi itu yang lebih tepatnya adalah kejadian nyata yang terbawa mimpi.
Taehyung menatap Hyunah khawatir takut jika demam gadis itu semakin parah.
Tangan lelaki itu kemudian terangkat untuk menyentuh bahu Hyunah.
"Hyun-ah, neo gwenchana?" Taehyung mengulang pertanyaan yang sama.
Hyunah tidak menjawab, justru air mata gadis itu mengalir kembali. Ingatan masa lalunya selalu membuat air matanya itu mengalir begitu saja tanpa dapat ia tahan.
Taehyung semakin khawatir karena gadis itu menangis, "Hyun-ah, kenapa menangis?" tanya Taehyung lembut.
KAMU SEDANG MEMBACA
That Idol loves me? [KTH] COMPLETED √
Fanfiction[COMPLETED] √ Kita adalah kesempatan di antara satu kebetulan yang terbawa suasana~