Chapter 21

111 7 9
                                    

--0--

Kringgggg.......

Bel tanda istirahat berbunyi yang langsung disambut ricuh para siswa. Seulgi yang duduk dibangkunya menoleh ke kanan untuk mengecek Chanyeol dan melihat lelaki itu langsung bangkit lalu melangkah pergi.

Seulgi tidak membuang-buang waktu, gadis itu bangkit dari duduknya lalu hendak mengejar Chanyeol tapi tangannya ditahan oleh seseorang

"kau pikir kau mau pergi kemana?" Tanya Jimin yang menahan pergelangan tangan Seulgi membuat gadis itu berbalik dengan kesal

"jebal Jim, tidak sekarang" pintah gadis itu lalu menghentakkan tangan Jimin yang langsung terlepas begitu saja

Tanpa kata gadis itu melangkah meninggalkan Jimin yang tertegun ditempatnya. Seulgi lalu mempercepat langkahnya untuk menghampiri Chanyeol yang sudah berdiri diluar kelas

"Chan!" panggil gadis itu sambil menahan pergelangan tangan Chanyeol membuat lelaki itu menoleh dan menatapnya dengan wajah datar "bisakah kita bicara berdua?" Tanya Seulgi dengan menahan nyeri dihatinya saat Chanyeol menatapnya seperti itu

"tidak bisa. Aku sibuk" balas Chanyeol dingin lalu melepaskan pegangan Seulgi dan melangkah pergi

"kau pikir dia akan menyambutmu dengan senyum hangat saat sudah melihatmu bersamaku?" tegur Jimin yang sudah berdiri disamping Seulgi membuat gadis itu menoleh dengan wajah kesal dan hendak melangkah pergi

"kau mau pergi kemana tanpaku?" Tanya Jimin lagi-lagi menahan pergelangan tangan Seulgi membuat gadis itu memejamkan matanya menahan emosi lalu berbalik menghadapi Jimin

"aku ingin ketoilet wanita. Kenapa? Apa kau juga akan mengikutiku kesana?" balas gadis itu kesal lalu menarik tangannya yang langsung dilepaskan lelaki itu dan melangkah kearah toilet

"ada apa dengan kalian?" Tanya Taehyung yang sudah berdiri disamping Jimin dan merangkul lelaki itu

"ku pikir dia punya masalahnya sendiri" gumam Jimin pelan

"bagaimana kalau kita ke basecamp dan battle game?" tawar Taehyung yang langsung disetujui lelaki itu

^_^

Seulgi mengunci dirinya ditoilet wanita, gadis itu menyalakan kran air lalu menangis sepuasnya disana

Seulgi tahu Chanyeol pasti kecewa padanya. Bahkan gadis itu pun kecewa pada dirinya sendiri saat membiarkan seorang Park Jimin mengusik kehidupannya

Seulgi dan Chanyeol berasal dari daerah yang sama yaitu Gyeonggi-do. Disana mereka tumbuh bersama dari kecil sampai sekarang. Bahkan Seulgi rela ikut bersekolah di Seoul dan meninggalkan keluarganya demi lelaki yang disukainya itu

Seulgi sudah menyukai Chanyeol sejak mereka masih duduk dibangku sekolah dasar. Tak pernah sekali pun Seulgi berpikir bahwa dia akan menyukai lelaki lain. Tapi sekarang apa? Lelaki itu malah menjauhinya karena melihatnya bersama Jimin

Ah, gadis itu benar-benar membenci Jimin. Sejak lelaki itu masuk kedalam hidupnya tak pernah ada hari yang tenang baginya. Dia harus menuruti segala keinginan menyebalkan lelaki itu. Bahkan dia tak bisa melakukan apa-apa saat Chanyeol menjauhinya karena lelaki itu

"aku membencimu, aku sangat membencimu, berhenti mengatur dan mengusik hidupku" keluh Seulgi disela-sela tangisnya

^_^

Saat bel jam istirahat berbunyi Wendy langsung berdiri dari duduknya dan pergi dari kelas. Gadis itu harus berbicara dengan Yoongi tentang perjodohan itu. HARUS!

Saat berjalan dari kelasnya gadis itu terus memantapkan niatnya untuk berbicara. Tapi disinilah dia, berdiri dalam diam menatap seisi kelas XII.A dalam keraguan. Dia bisa melihat Yoongi disana, duduk dengan santai sambil memakai earphone dibangkunya

High School Tempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang