Matikan cahaya,
Bunuh segala sumber suara,
Singgah di sudut ruang tak bernama,
yang berkarib dengan lupa dan berdiri di ujung sirna.Dengarkan nadanya yang usang dan mulai kusam.
Sebuah kutip yang terhalang oleh titik dan tanya,
suatu jarak yang di jauhkan oleh kedekatan,
penyempurna yang tersesat dalam rumpang serpihanBerharga yang lupa di hargai,
Pujian yang lupa di puji,
Dan hidup yang lama dianggap mati.
KAMU SEDANG MEMBACA
Sajak Serak [COMPLETE]
PoetryKumpulan kata yang mewakili rasa, Terpahat dalam suatu lingkaran karsa tanpa suara yang memenjarai diri dan merajai mimpi. Puisi ini saya susun dengan sebuah keterampilan yang langka, kebanyakan dari mereka lahir pada suasana hati dan mata yang men...