Jauhilah Sifat-sifat Munafik

42 7 4
                                    

Bismillahirrahmaanirrahiim

Di awal surah al-Baqarah, Allah subhanahu wa ta'ala menyebutkan tiga golongan manusia, yaitu kaum mukminin, orang-orang kafir, dan orang-orang munafik. Dalam ayat tersebut Allah subhanahu wa ta'ala juga membeberkan busuknya hati orang-orang munafik dan permusuhan mereka kepada kaum mukminin.

Dalam firman-Nya, Allah subhanahu wa ta'ala menerangkan bahwa mereka adalah orang-orang yang berbuat kerusakan, tetapi mengaku sebagai orang yang melakukan perbaikan.

وَإِذَا قِيلَ لَهُمۡ لَا تُفۡسِدُواْ فِي ٱلۡأَرۡضِ قَالُوٓاْ إِنَّمَا نَحۡنُ مُصۡلِحُونَ ١١ أَلَآ إِنَّهُمۡ هُمُ ٱلۡمُفۡسِدُونَ وَلَٰكِن لَّا يَشۡعُرُونَ ١٢

_"Dan apabila dikatakan kepada mereka, 'Janganlah berbuat kerusakan di bumi!' Mereka menjawab, 'Sesungguhnya kami justru orang-orang yang melakukan perbaikan.' Ingatlah, sesungguhnya merekalah yang berbuat kerusakan, tetapi mereka tidak menyadari."_
(al-Baqarah: 11-12)

Allah subhanahu wa ta'ala berfirman, menjelaskan bahwa mereka adalah orang-orang yang bodoh,

وَإِذَا قِيلَ لَهُمۡ ءَامِنُواْ كَمَآ ءَامَنَ ٱلنَّاسُ قَالُوٓاْ أَنُؤۡمِنُ كَمَآ ءَامَنَ ٱلسُّفَهَآءُۗ أَلَآ إِنَّهُمۡ هُمُ ٱلسُّفَهَآءُ وَلَٰكِن لَّا يَعۡلَمُونَ

_"Dan apabila dikatakan kepada mereka, 'Berimanlah kamu sebagaimana orang lain telah beriman!' Mereka menjawab, 'Apakah kami akan beriman sebagaimana orang-orang yang bodoh itu beriman?' Ingatlah, sesungguhnya mereka itulah orang-orang yang bodoh (dungu), tetapi mereka tidak tahu."_
(al-Baqarah: 13)

Allah subhanahu wata'ala juga berfirman, untuk menghinakan mereka,

ٱللَّهُ يَسۡتَهۡزِئُ بِهِمۡ وَيَمُدُّهُمۡ فِي طُغۡيَٰنِهِمۡ يَعۡمَهُونَ

_"Allah akan memperolok-olokkan mereka dan membiarkan mereka terombang-ambing dalam kesesatan."_
(al-Baqarah: 15)

Salah satu bentuk balasan dari Allah subhanahu wa ta'ala untuk mereka, adalah apa yang kelak akan ditimpakan kepada mereka di Hari Kiamat nanti, sebagaimana firman-Nya,

يَوۡمَ تَرَى ٱلۡمُؤۡمِنِينَ وَٱلۡمُؤۡمِنَٰتِ يَسۡعَىٰ نُورُهُم بَيۡنَ أَيۡدِيهِمۡ وَبِأَيۡمَٰنِهِمۖ بُشۡرَىٰكُمُ ٱلۡيَوۡمَ جَنَّٰتٌ تَجۡرِي مِن تَحۡتِهَا ٱلۡأَنۡهَٰرُ خَٰلِدِينَ فِيهَاۚ ذَٰلِكَ هُوَ ٱلۡفَوۡزُ ٱلۡعَظِيمُ ١٢ يَوۡمَ يَقُولُ ٱلۡمُنَٰفِقُونَ وَٱلۡمُنَٰفِقَٰتُ لِلَّذِينَ ءَامَنُواْ ٱنظُرُونَا نَقۡتَبِسۡ مِن نُّورِكُمۡ قِيلَ ٱرۡجِعُواْ وَرَآءَكُمۡ فَٱلۡتَمِسُواْ نُورًاۖ فَضُرِبَ بَيۡنَهُم بِسُورٍ لَّهُۥ بَابُۢ بَاطِنُهُۥ فِيهِ ٱلرَّحۡمَةُ وَظَٰهِرُهُۥ مِن قِبَلِهِ ٱلۡعَذَابُ ١٣ يُنَادُونَهُمۡ أَلَمۡ نَكُن مَّعَكُمۡۖ قَالُواْ بَلَىٰ وَلَٰكِنَّكُمۡ فَتَنتُمۡ أَنفُسَكُمۡ وَتَرَبَّصۡتُمۡ وَٱرۡتَبۡتُمۡ وَغَرَّتۡكُمُ ٱلۡأَمَانِيُّ حَتَّىٰ جَآءَ أَمۡرُ ٱللَّهِ وَغَرَّكُم بِٱللَّهِ ٱلۡغَرُورُ ١٤

_"Pada hari engkau akan melihat orang-orang yang beriman, laki-laki dan perempuan, betapa cahaya mereka bersinar di depan dan di sebelah kanan mereka, (dikatakan kepada meraka), 'Pada hari ini ada berita gembira untukmu, (yaitu) surga-surga yang mengalir di bawahnya sungai-sungai, mereka kekal di dalamnya. Itulah kemenangan yang agung._

Materi Kajian IslamTempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang