Bagaimana sayangku?
Sudah ketemu?
Atau malah tambah abu?
Sayangku, netra ku ini tatap melulu
Namun kenapa tak ditangkap juga oleh manikmu?-janardana
Asha hela nafas rendah. Lelah.
Raganya hampiri Januar lalu sandarkan kepala pada bahu sang teman. Lupakan saja pertengkaran, Asha sedang ingin dimanjakan.
"Udah gak marah?" Januar masih fokus pada ponselnya. Sedang bermain game, takut kalah katanya.
"Gak usah dibahas."
"Kenapa?"
Asha tak jawab hal yang di tanya. Malah berikan pernyataan tiba tiba.
"Aku kemarin nyari arti janardana di google kan. Trus katanya artinya tu menggairahkan."
"Trus?" Ponselnya sudah ia simpan. Sekarang tangannya sibuk mainkan surai halus sang teman.
"Ya menggairahkan tu maksudnya apaa??? Masa nama orang menggairahkan."
"Emang gak nemu informasi lain?"
Asha gelengkan kepala ragu. Gelengan kepala yang buat surainya apik menggelitik leher Januar.
"Enggak...? gak tau deng lupa. Seingetku cuma dapet itu kok."
"Tau gak, namaku artinya apa?" tanya Januar tiba tiba.
"Ya gak tau lahh!!"
"Arsenio tuh artinya laki laki jantan, tapi Januar artinya yang lahir di bulan Januari. Masalahnya kan aku lahir bulan April ya..."
Penjelasan Januar dapatkan gelak tawa dari pihak pendengar. Lucu, aneh, kenapa namanya punya arti nyleneh.
Asha sudah pindahkan kepalanya. Kini taruh kepala di atas meja. Tatap Januar dari bawah, rasanya seru juga.
"Tapi mungkin bokap nyokap ngasih nama itu buat nyambungin sifat kali ya.. soalnya dua dua nya punya karakter sifat yang mirip."
"Emang apa karakternya?"
"Hmmm, suka menolong? trus penggambaran ambisi yang membaja gitu."
"Tapi kamu gak ambis." Jawab Asha seketika.
"Aku ambis yaaa!!! tapi kalo mood."
"Dih."
"Aku gatau namaku artinya apa." Lanjut Asha.
"Ya cari dong Arasha gantenggg, kan di google ada banyak."
"Makasih aku emang ganteng."
Januar? sudah mengumpat tanpa suara.
tbc
btw bentar lagi tamat yeeyyy
KAMU SEDANG MEMBACA
⚘◂ jαnαrdαnα៹↲
أدب الهواةSelama 2 minggu, Asha mendapat puisi puisi singkat dan satu susu kotak dalam loker bangkunya. Puisi singkat, tapi terlihat memujanya. Asha yang awalnya tak menghiraukan lama lama penasaran juga. Siapa sebenarnya dibalik nama Janardana yang selama in...