39 |Cerita masa lalu

204 23 1
                                    


.

.

Kim Doyoung hanyalah seorang mahasiswa biasa yang bisa kuliah karena beruntung mendapatkan beasiswa di kampusnya. Kesehariannya seperti anak-anak kuliahan pada umumnya. Memiliki circle pertemanan yang baik. Disukai banyak orang karena keramahannya namun tidak untuk sahabatnya yang bernama Lee Taeyong.

Mereka berdua jika bertemu pasti ada saja yang diperdebatkan bahkan hal yang terlihat sepele sekalipun. Maka itulah mereka kerap kali disebut dengan Tom and Jerry nya kampus. Walaupun kesehariannya mereka bertengkar terus, namun itulah cara mereka mengungkapkan kasih sayang masing-masing.

Rahasia Tuhan siapa yang bisa menebak? Doyoung tidak pernah sama sekali terpikirkan akan menikahi wanita cantik berpenampilan sederhana yang ternyata satu kampus dengannya namun ia dan wanita itu sama sekali tidak pernah mengenal ataupun bertemu di area kampus.

Ia dan Kim Sejeong - nama wanita itu - hanya dipertemukan dalam kepanitiaan acara ulang tahun kampus yang kebetulan saat itu Doyoung ditunjuk sebagai ketua panitia perlengkapan, sedangkan Sejeong ditunjuk menjadi sekretarisnya.

Hanya dari pertemuan singkat itu mampu membawa kedua insan itu menyatakan perasaannya masing-masing dan berdiri berdampingan sambil mengucap janji suci di hadapan para tamu undangan serta sahabat-sahabat seperjuangan mereka semasa kuliah.

Awal menjalani kehidupan pernikahan memang sakit. Saat itu Doyoung melamar pekerjaan kemana-mana dan berakhir hanya mengharapkan surat lamarannya diterima di salah satu perusahaan yang ia datangi. Sedangkan Sejeong memiliki bisnis toko bunga kecil, itupun milik orangtuanya yang akan mereka wariskan kepada putri bungsunya.

Kehadiran buah hati mereka memberikan kebahagiaan bagi keduanya, namun juga harus berjuang lebih keras untuk memenuhi kebutuhan finansial mereka terutama sang buah hati agar ia tetap tumbuh dengan baik dan sehat.

Kala itu Sejeong sedang menjaga toko bunga yang hanya kadang-kadang saja pelanggan datang karena belum musim acara. Jika tiba musim acara maka pesanan akan banyak dan pendapatan pun bertambah.

Wanita itu duduk dengan gelisah karena memikirkan ekonomi keluarga kecilnya sedang diambang krisis. Terlebih lagi suaminya sampai saat ini masih belum mendapatkan pekerjaannya. Ia harus bergerak atau kehidupannya hanya berjalan di tempat saja.

Saat asik melamun, Sejeong tidak menyadari jika ada pelanggan masuk. Ia baru tersadar saat pelanggan itu mengetuk meja di hadapannya. Sejeong segera melayani pelanggan itu yang merupakan seorang pria yang terlihat kaya dari segi pakaian yang ia kenakan.

Saat pria itu hendak pamit pulang, ia menawarkan suatu pekerjaan dengan gaji lumayan tinggi kepada Sejeong, yaitu menjadi manajer aktris yang baru-baru ini sedang naik daun. Berhubung latar belakang pendidikan wanita itu di manajemen, maka Sejeong tidak menyia-nyiakan kesempatan ini.

Ia menerima tawaran pekerjaan itu, dan pria itu langsung membawa Sejeong ke gedung agensi aktris tersebut untuk di wawancarai tanpa memberitahu Doyoung terlebih dahulu.

Disinilah kesalahpahaman terjadi. Doyoung yang kala itu ingin menjemput sang istri pulang sekaligus memberitahu jika lamarannya diterima di salah satu perusahaan terbaik di kota ini, harus melihat pemandangan sang istri yang masuk ke dalam mobil mewah bersama seorang pria tak dikenalnya.

Doyoung pulang sambil membawa emosi dan kekecewaannya terhadap sang istri.

Sampai dimana puncak emosi Doyoung tak terbendung lagi, kala itu Sejeong meminta izin sang suami untuk bekerja ke luar negeri karena sang aktris mendapat job membintangi film Hollywood yang syutingnya memakan waktu yang cukup lama.

Doyoung tentu marah karena teganya Sejeong meninggalkan anak mereka yang masih berumur satu tahun setengah. Anak mereka masih memerlukan ASI serta kasih sayang keluarga utuh untuk membahagiakan si kecil.

Terjebak dalam Tubuh Huang Renjun ft. NCT DREAM✓Tempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang