🦨13. Ratu Kita

467 65 7
                                    

Selamat membacaaa🧚‍♀️

🦨🦨🦨

Lapangan sekolah sudah ramai oleh anak-anak SMA Harudate karena hari ini adalah hari pemilihan Ketua OSIS baru dan para pengurusnya.

(Name) bersama kelima temannya yang berdiri di bawah pohon untuk mengadem karena matahari yang sangat terik pagi ini memandang ke sebuah panggung yang dibangun di depan gawang sepak bola. Lebih tepatnya ke arah Shinsuke yang memakai jas berwarna hitam khas anak pengurus OSIS.

Cowok itu tengah sibuk berbicara dengan Suga, kakak kelasnya yang juga anggota OSIS. (Name) tidak tahu Suga menjabat sebagai apa, intinya anggota OSIS juga. Ia juga tidak kenal dekat, hanya sebatas tau karena mendempati peringkat umum bersama Shinsuke.

"Di liatin mulu, naksir entar."

(Name) langsung mengalihkan pandangannya dari Shinsuke ke Harumi yang baru saja mengacaukan sesi mengawasi suami nya.

"Apa sih?! " sentak (Name) yang malah jadi salting sendiri.

"Yeee, ga ada yang larang juga kali lo naksir kak Kita." tutur Gin lagi dan dibalas tatapan tajam oleh (Name).

"Berisik! "

"Tess... Tes... Oke sip."

Perhatian mereka yang ada di lapangan langsung teralihkan ke arah sumber suara.

"Selamat pagi, semua! "

"Pagi! "

"Baik, terima kasih. Seperti yang telah teman-teman sekalian ketahui, hari ini adalah hari pemungutan suara pemilihan Ketua dan Wakil Ketua OSIS baru tahun ajaran 2022/2023. Karena matahari sudah semakin naik, jadi di harapkan untuk teman-teman sekalian segera merapat ke pos pemungutan suara untuk melakukan pencoblosan."

(Name) dan yang lainnya langsung berjalan mendekat, mereka masuk ke dalam barisan sesuai kelas masing-masing dan melakukan pencoblosan secara teratur mulai dari kelas 3.

(Name) bisa melihat Shinsuke yang juga ternyata ikut memilih, ia pikir tidak wajib.

Beberapa saat kemudian, hingga sampai giliran kelasnya yang mencoblos. (Name) dan Atsumu yang namanya berdekatan setelah Harumi selesai pun beranjak dari tempat duduk mereka. Sedikit risih berjalan bersampingan dengan Atsumu yang notabenenya sangat populer di seluruh seantero SMA Harudate, bahkan dari luar sekolah pun banyak yang menyukainya.

Hingga matanya bertemu tatap dengan kedua manik mata Shinsuke, ia mengembangkan senyumnya dan tanpa ia sangka Shinsuke membalas senyumannya dengan sangat tipis. Dan hal itu tidak hilang dari penglihatan Atsumu.

Setelah memilih salah satu kandidat dari lima kandidat yang ada, Atsumu memasukkan kartu suaranya ke dalam box. Ia melihat ke arah (Name) yang memegang dagunya, sepertinya bingung mau memilih siapa. Pandangan Atsumu kembali teralihkan pada Shinsuke, ia menyipitkan matanya, semakin yakin kalau kedua manusia ini ada hubungan apa-apa, agau mungkin salah satu diantara mereka punya perasaan spesial.

"Giliran selanjutnya."

Atsumu kembali menoleh pada (Name) yang ternyata sudah berjalan melewatinya, ia pun mempercepat langkahnya menyamakan dengan langkah (Name) dan kembali ke kursi mereka.

Hingga beberapa saat kemudian, sesi pemungutan suara berakhir. Kegiatan belajar mengajar akan dilakukan setelah istirahat pertama nanti, jadi mereka masih ada waktu sekitar 48 menit sampai istirahat nanti untuk berkeliaran.

(Name) bersama Harumi dan yang lainnya hendak menuju ke kantin, namun getaran di ponselnya membuat langkahnya memelan. Tangannya merogoh saku rok nya dan menyalakan benda pipih itu.


✅My Perfect Future || KITA SHINSUKE X READERSTempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang