Flashback 01 : Kehamilan PertamaEdisi flashback pas hamil Assena.
.................
Menikah di usia dua puluh empat tahun, bukan menjadi target utama Sayana. Baginya masih terlalu muda membina rumah tangga.
Apalagi, ia memiliki ambisi besar melanjutkan pendidikan politik master di luar negeri. Telah mendaftar di beberapa program beasiswa universitas-universitas terkemuka dunia.
Walau bukan tujuannya, pernikahan dengan Atmaja Wedasana tidak akan pernah disesali karena ia sungguh mencintai pria itu.
Sosok Atmaja sangat tepat untuk dijadikan suami. Dewasa, bijaksana, penyayang, dan selalu bersikap hangat padanya.
Atmaja tentu juga memiliki perasaan cinta amat besar padanya. Itulah mengapa pria itu melamarnya, setelah mereka berpacaran beberapa bulan. Cukup cepat tentunya.
Namun tak ada keraguan Sayana menerima ajakan Atmaja menikah. Ia yakin pria itu akan sangat bertanggung jawab padanya sebagai seorang kepala rumah tangga kelak.
Perbedaan usia mereka hingga sembilan tahun, tidak akan menjadi penghalang. Justru ia merasa begitu dilindungi oleh Atmaja.
Memang terbukti keyakinan hatinya, selama tiga bulan menjalani pernikahan, dirinya amat diperlakukan dengan istimewa oleh pria itu.
Dimanja, disayang, dinomorsatukan setiap hari dengan perhatian-perhatian begitu tulus. Atmaja selalu mementingkan dirinya.
Istri mana yang tidak bahagia? Sayana tentu merasa sangatlah beruntung bisa memiliki sang suami di dalam hidupnya.
Tuhan sangat baik padanya. Mengirimkan sosok Atmaja untuk dicintainya. Tak akan pernah disia-siakan kasih sayang pria itu.
"Kenapa belum tidur?"
"Mas?" Sayana kaget sendiri akan kehadiran sang suami di dalam kamar tidur mereka.
Sayana lantas bergerak ke arah Atmaja yang tengah berjalan ke arah ranjang. Ia begitu ingin memeluk suaminya itu, setelah sejak pagi mereka tak bertemu karena kesibukan masing-masing bekerja. Dirinya cukup rindu.
"Kangen."
"Kamu belum tidur karena menungguku untuk bilang kamu kangen denganku, Sayana?"
"Iya, Mas. Benar sekali. Hihihi."
Atmaja terkekeh mendengar pengakuan rindu manja sang istri. Direngkuh lebih erat Sayana untuk menunjukkan ia juga memiliki kerinduan yang sama besar seperti sang istri.
"Mas ...,"
"Apa, Baby?"
Full versi Part ini bisa dibaca di karyakarsa, link di bio.
KAMU SEDANG MEMBACA
Mantan Suami Antagonis
Ficción General[Follow akun ini dulu untuk bisa baca part dewasa diprivat bagi follower] Bisnis bangkrut. Diceraikan sang istri. Lalu, harus kehilangan calon bayinya yang akan dijadikan pewaris. Tiga kepahitan hidup tidak akan bisa dilupakan oleh Atmaja Wedasana (...