💦 Budayakan vote sebelum membaca, terimakasih
.
.
.
Saat ini Jimin sedang berlari di lorong rumah sakit bersama Ji Hyun dan Soo Hee yg mengejarnya menuju ruang operasi. Setelah mendengar kabar bahwa Yoongi mengalami kecelakaan dari Hogeun, Jimin langsung berlutut di lantai. Dia tidak kuat mendengar kabar buruk tentang Yoongi.
Setelah memproses semua yg didengarnya, Jimin langsung berdiri lalu keluar dari kamarnya dan berlari menuju lantai satu. Saat itu Ji Hyun dan Soo Hee sedang berada lantai itu, mereka langsung menatap Jimin yg sedang menangis lalu menghampirinya karna merasa panik. Jihyun bertanya kepada putranya itu kenapa dia menangis, dan akhirnya Jimin menjelaskan kepada Jihyun dan Soo Hee jika Yoongi mengalami kecelakaan.
Ji Hyun dan Soo Hee sangat kaget mendengar kabar itu, mereka memanggil supir lalu pergi menuju rumah sakit untuk melihat keadaan Yoongi.
Dan disinilah mereka sekarang, di depan ruang operasi bersama Ji Won dan kedua sepupu Yoongi, Namjoon dan Hogeun.
Yoongi mengalami kecelakaan saat pulang dari rumah Jimin, Yoongi harus di operasi karna lukanya sangat parah dan dia juga kehilangan banyak darah.
Sejak tadi Jimin hanya menangis di pelukan Ji Hyun dan Soo Hee, dia benar² takut jika terjadi sesuatu yg buruk kepada Yoongi. Jimin tidak mau jika Yoongi pergi meninggalkannya, bahkan Jimin mengutuk dirinya sendiri mengingat ucapannya yg sangat kasar kepada Yoongi.
Sungguh dia benar² sangat emosi saat itu, dia tidak bermaksud mengatakan hal buruk itu kepada Yoongi. Akhir² ini Jimin tidak bisa mengontrol emosinya dan dokter bilang hal itu wajar dalam masa kehamilan, tapi dia tidak menyangka jika efek dari emosinya akan berakibat buruk untuk Yoongi.
Jika boleh jujur sejak malam panas mereka waktu itu, Jimin mulai menyukai Yoongi, tapi dia tidak berani mengungkapkan perasaanya kepada Yoongi. Apa lagi malam itu mereka langsung di paksa untuk menikah, dan Yoongi langsung menolak pernikahan itu lalu pergi begitu saja meninggalkannya tanpa sepatah kata pun. Hal itu membuat Jimin berpikir jika Yoongi tidak mencintainya, dia hanya bisa memendam perasaannya kepada Yoongi.
Siang tadi setelah Jimin mendengar jika dia sedang hamil awalnya dia sangat bahagia, dia tau jika dia sedang mengandung anak Yoongi. Tapi dia sadar jika disini hanya dia yg mencintai Yoongi, Yoongi mungkin tidak akan senang dengan kabar kehamilannya.
Dan saat Yoongi datang ke rumahnya untuk menyatakan perasaannya, Jimin tidak percaya dengan ucapan Yoongi. Dia malah mengusir dan menyuruh Yoongi mati karna merasa emosi melihat Yoongi masuk ke dalam kamarnya. Setelah semuanya yg terjadi Jimin sangat menyesali ucapannya kepada Yoongi.
Saat sedang sibuk berpikir dan menyesali semua perbuatannya kepada Yoongi, tiba² Jimin melihat dokter dan beberapa perawat keluar dari ruang operasi. Jimin langsung berlari menghampiri dokter itu di ikuti anggota keluarga yg lainnya.
"Dok bagaimana keadaan Yoongi?" tanya Jimin dengan wajah khawatir. Dokter itu hanya menatap mereka semua dengan senyum yg di paksakan.
"Tuan Min bisa di selamatkan tapi,......
"Tapi apa dokter??" bentak Jimin tanpa sadar, dia benar² sudah tidak sabar ingin tau kondisi Yoongi.
"Dia akan mengalami koma karna benturan di kepalanya cukup ker-........
"JIMIN!!!!!" ucapan dokter itu terpotong ketika Ji Hyun dan Ji Won berteriak saat melihat Jimin pingsan dipelukan Soo Hee. Ji Won langsung memanggil perawat untuk segera memeriksa keadaan Jimin.
Dan sekarang Jimin sudah di bawa ke ruang pemeriksaan untuk segera di periksa oleh dokter. Setelah memeriksa keadaan Jimin dokter itu tersenyum menatap ke arah mereka. Ji Hyun merasa bingung dengan senyuman dokter itu, dia menghampiri dokter itu lalu menanyakan keadaan putranya.

KAMU SEDANG MEMBACA
Yoonmin ● One Shoot || BxB
RomantikBeberapa kumpulan cerita Yoonmin One Shoot, story di book ini 1 judul paling banyak 6 chapter. ● BxB ‼️ ● MPREG ● Yoongi - Top ● Jimin - Bot