49

277 60 12
                                    

Keesokan harinya

*Nit nit

Mata ngantuk itu sudah terjaga menatap sang pengguna alat yang selalu berisik semalam penuh

*Nit!

"loh!" -ibu langsung terkejut menatap alat yang tiba-tiba berhenti, jantungnya terasa ikut berhenti juga

*Nit nit

"hufh, syukurlah" -ibu merasa lega alat itu bunyi lagi

.

"aduuuuuhhh pegel kaki gw pegelllll" -oniel sambil melindur menarik selimut yang sudah dia tendang semalam, ini masih terlalu pagi untuk dia bangun, terlebih semalam sebelum tidur dia sudah bertekad akan tidur seharian, tidak mau tahu, badannya terasa lelah dan merindukan kasur kesayangan

"huwaaaahhhhh" -teriak lulu

*dug
menendang tembok kamar

"tolong tolong tolong" -tangan lulu terus mencari pegangan, sambil mata tertutup

Di dalam alam bawah sadar sana Lulu sedang bermimpi dikejar-kejar preman spesies unggas yaitu soang, entah dari mana makhluk itu tiba-tiba ada di hadapan lulu dan langsung mengejarnya, mendengar cerita makhluk ini suka mengejar alhasil lulu pun mengambil ancang-ancang lari dan benar saja dia dikejar sampai ke dunia nyata suaranya terdengar dan tangannya sibuk mencari pertolongan

"woyy olla toloooong" -rancu lulu seorang diri di dalam kamar

.

*Gubrag
beberapa bahan bangunan sudah datang lagi

Mari kita kembali melihat sisi kampus yang sudah mulai ramai dan sedang ada beberapa renovasi di bagian gedung, mengingat sebentar lagi kegiatan kuliah akan kembali dimulai

Pukul 08:45

Bergeser beberapa meter dari kampus, kalian pasti ingat dimana ada kafe tempat eli dan gita biasa bekerja di sana

*cring
menandangkan ada tamu yang baru datang

Suasana sudah ramai di dalam kafe, orang yang baru datang ini sejenak melihat beberapa sisi mungkin maksudnya mencari tempat yang kosong, langkahnya bergerak mendekati kasir dan bisa dicium aroma parfumnya yang sangat wangi

"permisi"

"iyah, ada yang bisa dibantu?" -sapa kasir yang dulu biasa diisi oleh Gita

"Hmmmm... maaf, Gita ga ada yah?' -sambil melihat sekeliling

"Ooooohh ka Gita sudah beberapa hari ga masuk"

"ga masuk?" -dia terlihat bingung, bagaimana bisa seorang Gita yang pekerja keras tidak masuk, anak itu selalu mengisi waktu libur dengan bekerja setiap hari

"iyah, udah beberapa hari juga ga ke sini ka" -mungkin maksudnya sudah lama juga Gita tidak mengecek kafe miliknya ini, yang orang-orang tahu Gita kerja di sini padahal kafe ini milik Gita sendiri

"Hah!???"

Beberapa hari ga ke kafe, dia juga melihat nomor Gita sudah 2 hari ga aktif, ada apa dengan orang ini, padahal sudah jauh-jauh datang ke sini untuk bisa melepas rindu

"mau pesan sesuatu ka?"

"oh, iyah maaf, susu strowbery satu"

"ada lagi?"

Kentang goreng, ini juga salah satu cemilan kesukaan Gita

"kentang goreng satu"

"ok, mohon ditunggu ya ka" -mempersilakan untuk duduk di depan dekat kasir

Hurikan Katrina, Nila ( 2 )Tempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang