30 Maret 2027
18.30PM
Halo, Diary!
Astaga, sudah lama sekali sejak aku menulis di sini, sekitar sepuluh sampai sebelas tahun, kurasa?
Aku cukup beruntung karena tidak sengaja menemukan akun ini beserta passwordnya di salah satu notes mungil milikku yang sudah berdebu.
Haha, jadi mungkin aku akan menjelaskan beberapa hal yang perlu dijelaskan di sini.
Hal-hal yang sudah terjadi selama sepuluh tahun terakhir ini.
Baru saja seminggu yang lalu, aku menghadiri pernikahan Darin dengan Lira.
Cukup mengejutkan betapa waktu berlalu sangat cepat. Bahkan, patahan hatiku sudah lama sembuh sejak lima tahun yang lalu.
Oleh seseorang yang tidak akan kau duga.
Tebak siapa orang yang berhasil menyembuhkan luka itu?
"Sayang, kamu lagi ngetik apa itu?"
Yap, Resta Adya. Benar sekali.
"Cuma tulisan nggak penting kok, kamu nggak bangunin Irina?"
Sudah dalam balutan kemeja yang rapi, aku melihat Resta menggerutu pelan tapi pada akhirnya toh tetap pergi dari pintu.
Oh iya, kalau kalian bertanya-tanya, siapa itu Irina, dia adalah perpaduanku dengan Resta. Tapi lebih mendominasi diriku, sih, Baru berumur tiga tahun dan sangat pemalu.
Tunggu, sampai dimana tadi?
Oh iya, tentu saja Resta Adya yang berhasil menyembuhkan luka itu.
Karena dia, sama sekali tidak menyerah terhadapku. Aku merasa bersalah karena dulu menganggap perasaan Resta itu sebagai sesuatu yang membuatku tidak nyaman.
Ah sudahlah, kalau aku terlalu lama menulis ini, Irina akan merengek karena satu hal yang pasti.
Resta sangat payah dalam hal membangunkan bocah berumur tiga tahun.
~
Diary of an Unseen One
END
Author's note : Astaga!! pada akhirnya, cerita ini END juga, omaigat, aku sangat amat senang! Terimakasih untuk semua readers yang rela membaca cerita abalan plus maksa ini, aku benar-benar seneng apalagi sampe ada yang vote, kamu luar biasa!
Spin off Diary of an Unseen One : PARADIGMA.
Read also :
+ Cerpen :
· Kamuflase
· Ganda
· Maya & Nyata
· Dua Sisi
· Perbedaan Besar
· Mobil
· Harga Kebahagiaan (Wattys2016)
· Harapan Semu
· Limelight (on going)
· Wallflower #1
· Sightless #2
· Seven Letters to Anna
· Kenapa & Jawaban
· Paradigma
· Panduan Bersosialisasi Untuk Anak Kuper! (on going)+ Fiksi Remaja :
· Shooting Star (on going)+ Petualangan-Fantasi :
· Lingkaran Dendam (on editing)Terimakasih!
KAMU SEDANG MEMBACA
Diary of an Unseen One [END]
Novela JuvenilAku menatap lamat-lamat teman-temanku dari Komunitas Pena yang asyik bercengkrama satu sama lain. Diam-diam, aku bersyukur karena dipertemukan dengan mereka. Mereka tidak menyadari kalau sebenarnya, mereka telah menghapuskan empat kata di dalam hidu...