Kata Penutup - Dan Berakhirlah Cerita Aneh Ini!

317 54 34
                                    

Selamat malam pembaca yang budiman, sungguh salam yang amat klise >_< Entah kenapa saya ingin yang lebih beda! Biar ngawur juga, asal beda! Jadi, sekali lagi, saya ulangi.

Selamat atas para pembaca yang telah menamatkan cerita ini! Saya harap Anda tidak akan mengerutkan kening Anda secara berlebihan karena kontent super aneh yang saya buat. Bila boleh jujur, karya saya memang suka dikritik atas ke-absurdan dan plot hole-nya.

Bukan sesuatu yang patut dibanggakan.

Berawal dari suatu legenda tentang tujuh dosa besar, saya malah berakhir dalam karya ini. Saya berusaha sebisa mungkin untuk membuatnya jadi anti-mainstream dan lucu, tapi rupanya persepsi author dan pembaca memang agak berbeda. Lawakan garing dan gaje selalu menghantui saya ketika membaca komentar-komentar pembaca.

Sungguh, karya yang aneh.

Karena ditolak penerbit, saya pun sadar akan posisi saya. Kenapa amatir macam saya berani-beraninya mengajukan naskah fantasi? Sungguh tak dapat dipercaya! Namun, beberapa bulan kemudian, kehampaan datang menusuk-nusuk hati saya. Yah, pembaca tahu lah, ketika kita susah-susah menulis, lalu tulisan tersebut malah terbujur membangkai di sudut harddisk.

Apa-apaan ini?!

Yakov, Hafya, Alma, Putri Besi, dan yang lain tak akan hidup sebelum mereka dibaca oleh orang lain!

Malangnya nasib putra-putri saya!

Jadi, karena hal itu, saya pun memutuskan untuk mempostingnya di wattpad. Yah, bukan hal yang bisa disombongkan, tapi setidaknya, tokoh-tokoh yang telah saya buat akan hidup, mereka akan dibaca (meskipun cuma oleh sedikit orang), mereka akan diketahui, kisah mereka tertanam dalam benak Anda sekalian.

Sebelum orang-orang yang pernah membaca mereka mati, maka para tokoh itu akan terus hidup abadi. Tanpa menua, tanpa sakit, tanpa lapar, tanpa haus, dan tanpa terlupakan.

Sungguh, ini bukanlah catatan yang penting.

Sepertinya saya juga telah menghabiskan satu setengah halaman.

Bagi yang ingin cerita lanjutannya, saya sih sudah menyediakan outline, tapi perlu diingat, naskanya belum jadi sama sekali! Bahkan belum dibuat. Yah, saya sudah melakukan apa yang saya harus lakukan, jadi saya tak punya kewajiban untuk meneruskannya.

Tapi sungguh, bila ada beberapa orang yang memang bersedia membaca, akan saya buat. Akan saya buat volume 2 untuk cerita ngawur ini! -_- Tapi sepertinya, saya tak akan menggunakan sistem cicilan dan akan menulis full satu naskah dulu, baru di upload.

Terbukti di World Processor, bahwa sistem cicilan sama sekali tak cocok buat saya! Biasanya, saya menulis 10 halaman tiap hari, tapi jika sistem cicil, 10 halaman tiap 2 minggu! Betapa menyedihkan!

Ah... rupanya sudah dua halaman.

Sudah saatnya saya mengakhiri tulisan ngaler-ngidul ini sebelum ada pembaca yang pusing.

27 Agustus, 2016

Al-Fayoum

Seven Deadly Fools (Jilid 1)Tempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang