Chapter 11

6.8K 593 30
                                    


“Aku tidak percaya!” seru Lady Debora dari atas tempat tidurnya.

Maria yang sibuk merapikan meja rias segera memalingkan wajahnya dan menatap heran kepada wanita itu.

Lady Debora mengangkat tinggi-tinggi koran yang dibacanya dan kemudian membacanya kembali.

“Lihatlah ini, Maria. Aku tidak dapat mempercayainya,” kata Lady Debora sambil menyerahkan koran itu pada Maria.

Maria menerima koran itu dan melihat di halaman terdepan koran itu tertulis sederet huruf yang besar.

PRINCESS MINERVA MENGHILANG

Seluruh warga Xoechbee sedang berduka karena menyebarnya kabar yang mengatakan Princess Minerva yang mereka sayangi menghilang.

Tidak ada yang tahu dari mana asal berita angin itu. Selain itu beredar pula kabar yang menyatakan Raja dan Ratu menjadi sedih karenanya dan Ratu jatuh sakit ketika mendengar berita ini.

Kabar lain menyatakan Princess menghilang dalam kecelakaan kereta. Saat itu Princess dalam perjalanan pulang dari Castil yang berada di balik Death Rocks menuju Istana bersama pengasuhnya. Dalam kecelakaan itu, pengasuh Princess dan kusir kuda mengalami luka-luka yang cukup parah tetapi mereka masih dapat diselamatkan sedangkan Princess sendiri menghilang dalam kecelakaan itu.

Keberadaan Princess Minerva yang hanya diketahui oleh warga Xoechbee membuat seluruh warga kota itu menjadi gempar ketika kabar ini menyebar.

Sebagian dari Kerajaan Zirva yang tidak mengenal Princess bertanya-tanya siapakah Princess Minerva itu? Tetapi hingga kini pihak Istana masih belum mengatakan apa-apa untuk menjelaskan apa yang telah dan tengah terjadi saat ini dan mengapa Princess Minerva tidak pernah terlihat hingga saat ini?

Dari seorang yang kami tanyai, kami mendapat informasi bahwa Princess jarang berada di Xoechbee sehingga menyebabkan ia jarang terlihat. Dari penduduk Xoechbee yang lain, kami mendapat keterangan bahwa untuk menjaga kesehatannya, maka Princess sering menghabiskan waktunya di luar Xoechbee.

Pangeran Alcon yang mendapat banyak pertanyaan dari rakyat sewaktu ia mengunjungi penjara bawah tanah juga tidak berkata apa-apa. Ia hanya tersenyum.

Tetapi dari seorang polisi yang menjaga penjara itu, berkata, “Seluruh polisi dan tahanan yang berada di penjara ini juga bertanya hal yang sama kepada Pangeran tetapi beliau hanya tersenyum saja. Kami semua, polisi dan tahanan, sangat menyayangi Princess, beliau amat baik dan kami merasa sedih ketika Princess dikabarkan menghilang.”

Seorang warga yang cukup berpengaruh di Xoechbee yang enggan disebut namanya mengatakan, “Warga Xoechbee dan penghuni penjara bawah tanah Xoechbee telah memutuskan suatu tindakan tanpa menanti keterangan dari pihak Istana. Kami memutuskan untuk mencari Princess di Death Rocks. Tetapi karena sulitnya perjalanan untuk mencapai Death Rocks, kami memutuskan untuk menyediakan hadiah bagi siapa saja yang berhasil menemukan Princess yang kami sayangi tersebut.”

Ketika ditanya bagaimana bila pihak Istana melarang tindakannya, ia mengatakan, “Kami tidak takut apa yang akan dilakukan oleh Istana. Mengapa hingga kini mereka tidak segera menangani urusan yang sangat penting ini?”

Pria itu juga mengatakan, “Saya pernah sekali bertemu dengan Princess dan saya terpesona padanya. Saya akan selalu mengingat Princess. Siapapun yang bertemu dengan Princess tidak akan dapat melupakannya, mereka akan segera menyayanginya karena kebaikan hati yang ditunjukkannya.”

Ketika ditanya bagaimana ciri-ciri Princess, pria itu berkata, “Princess memiliki rambut pirang dan wajah yang cantik, selebihnya sukar dikatakan. Tetapi yang pasti, Princess selalu disayang siapa pun.”

Gadis MisteriusTempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang