17.

61 6 0
                                    


"Halo Bang, Nana udah sampe rumah nihh"

"...."

"Ohh, iyaa iyaa. Yaudah ya Bang, salam buat Kak Lala"

Setelah sampai rumah, Laviona segera menelepon Cakra untuk mengabari bahwa dirinya sudah sampai di rumah.

Langkah Laviona menaiki tangga langsung terhenti saat sebuah pesan masuk kedalam ponselnya.
Bibirnya langsung tertarik keatas begitu tahu siapa pengirimnya

From: Kak Abiyyu
Naa maaf baru ngabarin ya.
Tadi sibuk ngerjain tugas.
Jangan tidur larut malem loh Na.
Good night😁.

Setelah membaca pesan tersebut, bahu Laviona langsung meluruh.
Diam-diam dirinya tersenyum miris, "Emang mau ngarepin chat yang gimana sih Na".

Lavionapun melanjutkan jalannya menuju kamar, dan langsung mandi lalu berganti baju.

*

Beberapa saat sebelumnya diruangan Lala.

Abiyyu hendak menyuapkan nasi kedalam mulutnya, namun niatnya terurungkan saat ponsel miliknya berbunyi, pertanda ada yang menelepon.

Anggun.

Cepat-cepat Abiyyu meraih ponsel miliknya, lalu berjalan keluar ruangan.
"Halo?" sapa seseorang menangis diseberang sana.
"Kenapa?" tanya Abiyyu mengerutkan kening saat mendengar suara Anggun yang terdengar sumbang.
"Abi lo bisa temuin gua gak?. Gua butuh lo" jawab Anggun dengan sesegukan

Mendengar suara tangis Anggun, Abiyyu sedikit panik, namun dengan sebisa mungkin dia mengatur nada suaranya.

"Tunggu setengah jam lagi. Di tempat biasa"

Tanpa mendengar jawaban dari lawan bicaranya, Abiyyu langsung memutuskan panggilan itu.

Saat hendak maraih handle pintu, dirinya bimbang.
Apakah dia harus menemui Anggun?

Begitu pintu ruangan terbuka, pandangan nya langsung bertemu dengan mata Laviona yang menatapnya khawatir.

"Telepon dari siapa Kak?" tanya Laviona saat Abiyyu kembali duduk.

"Dari Bunda" jawab Abiyyu tanpa melihat Laviona.

"Ooo gituu" ujar Laviona.

Tiba-tiba nafsu makan Abiyyu menguap entah kemana,
"Maaf udah bohongin lo, Na" ucap Abiyyu dalam hati.

Beberapa jam kemudian, Lala terbangun. Dan setelah berbincang sedikit, Abiyyu pamit pulang. Namun, bukan pulang yang sebenarnya.

"Yaudah Kak, hati-hati yaa" ucap Laviona saat berada di luar ruangan Lala.

Abiyyu hanya mengangguk kaku, lalu segera berbalik meninggalkan Laviona yang menatap aneh dirinya.

Setelah Abiyyu sudah tidak terlihat oleh pandangannya, Lavionapun segera masuk kedalam ruangan Lala.

Sedangkan Abiyyu, segera menjalankan mobilnya ke tempat dirinya dulu, saat menghabiskan waktu bersama Anggun.

Hey, dia hanya sekedar bertemu Anggun. Salah?.

*

Anggun yang melihat Abiyyu berjalan kearahnya, tidak bisa menyembunyikan raut bahagianya meski sudah sekuat tenaga dia berusaha untuk bersikap normal, ahh menyedihkan maksudnya.

"Abi, lo mau pesen minum dulu? atau makan?" tanya Anggun begitu Abiyyu duduk di hadapannya.

"Lo kenapa nelpon gua" jawab Abiyyu diluar pertanyaan yang dilontarkan Anggun.

Laviona & AbiyyuTempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang