10. Sang Penghancur Batu Karang

998 97 16
                                    

Bos yang satu ini menggeram padaku. Entah ini kebetulan atau sudah diatur oleh Hajimera Kusu, tapi aku tetap bersemangat untuk melawannya.

Biasanya nickname yang dimiliki monster memiliki ketebalan yang berbeda-beda. Nickname milik bos monster pada umumnya akan lebih tebal dari anak buahnya, tapi bisa jadi monster yang memiliki nickname tebal hanya lebih kuat dari lainnya dan bukan bos.

GRAAA!

[Bizzare Lizard] itu mendekatiku dan membuka rahangnya lebar-lebar seakan-akan ingin memakanku. Aku melompat ke kanan untuk menghindari serangan rahangnya itu. Memangnya aku ini makanan apa!? Kadal itu... oh, karnivora ya, kupikir herbivora.. aku lupa.

Aku langsung melompat ke atasnya dan mengangkat kedua pedangku itu tinggi-tinggi ke atas kepalaku. Pedangku mengeluarkan sinar berwarna biru terang.

[Ocean Divide]

Dengan memanfaatkan gravitasi aku meluncur ke bawah sambil mengayunkan pedangku secara vertikal mengenai tubuh raksasa kadal itu. Dua garis dari pixel vertikal besar terukir di tubuh lembeknya itu.

"Cih, HP-nya terlihat tidak berkurang sedikit pun."

Walaupun aku sudah menyerangnya beberapa kali, HP-nya tidak berkurang sama sekali. Tapi hal ini bukannya menurunkan semangatku, yang terjadi adalah sebaliknya. Tanpa sadar aku mengeluarkan senyum kesenangan.

Wusshh...

Traangg!

Sekali lagi ekornya datang dari arah kiriku dan dapat kutangkis, tapi kali ini aku memperkuat kuda-kudaku sehingga tidak terlempar seperti yang sebelumnya, walau aku tergeser ke kiri beberapa langkah. Tenaganya memang kuat sekali.

"Kau pikir aku bisa kau kalahkan dengan serangan yang sama?"

GRR!

Eh?

Buaakk...

"Aakkhh..."

Tiba-tiba monster ini menyerangku menggunakan kaki kanan depannya. Sekali lagi aku terhempas menuju rumah yang kutabrak tadi. Sakit... ternyata ia bisa menggunakan kakinya untuk menyerang juga ya. Kemudian aku melihat HP barku.

"Ini mimpi kan?"

HP barku menunjukkan kalau HP-ku hanya tinggal 7%. Ini keterlaluan namanya!

"Aku kena batunya ya."

Tanpa kusadari, aku meremehkannya. Aku mencoba untuk bangkit berdiri, tapi badanku tidak bisa kugerakkan. Apa yang terjadi? Kemudian aku melihat ke arah HP barku. Ada sebuah ikon berbentuk petir warna kuning di samping nicknameku.

"[Paralyse]!?"

Jadi inikah yang membuatku tidak bisa bergerak? Huh, aku terlalu bersemangat sampai-sampai melupakan kekuatanku sendiri, hahaha. Bos [Bizzare Lizard] itu berjalan pelan ke arahku. Apa yang akan kulakukan sekarang?

[Paralyse] adalah semacam racun atau efek spesial yang dimiliki oleh beberapa monster. Efek ini akan membuat siapa pun yang terkena [Paralyse] takkan bisa bergerak selama 30 detik. Jika efek itu terlalu kuat akan semakin lama menghilangnya.

"Tak kusangka kau mempunyai efek spesial seperti ini."

[Bizzaare Lizard] itu hanya berjalan mendekatiku dengan pelan. Kemudian aku menatap matanya yang berwarna kuning keemasan itu. Matanya tidak memancarkan apa-apa selain tatapan kosong.

Semakin lama, ia semakin mendekatiku. Semakin aku mencoba menggerakkan tubuhku, aku semakin merasa lemas.

[Paralyse] ini mempunyai suatu trik di dalamnya. Siapa pun yang mencoba menggerakkan tubuhnya, mereka akan tersengat listrik yang akan membuatnya lemas. Karena inilah aku benci efek-efek spesial seperti ini, merepotkan.

Unreal World [DROP]Tempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang