The Power of Sedekah

223 9 0
                                    

*THE POWER OF SEDEKAH*

Dalam kehidupan sehari-hari kita sering banget mendengar orang berbicara seperti ini "Kamu sih kurang sedekah". Biasanya mereka akan bericara ketika kita tertimpa musibah, musibah kehilangan barang berharga misalnya.

Orang-orang yang beriman tentu percaya akan kekuatan sedekah. Sedekah bisa menjadi ikhtiar kita untuk menolak bala, kesulitan, dan berbagai macam penyakit. Sebagaimana sabda Rasullullah SAW, ”Bersegeralah bersedekah, sebab yang namanya bala tidak pernah mendahului sedekah. Belilah semua kesulitanmu dengan sedekah. Dan obatilah penyakitmu dengan sedekah.”

Dan benar dari berbagai pengalaman sedekah ini mampu menjadi. Boleh share pengalaman ya, beberapa waktu yang lalu admin ngalamin banyak sekali masalah. Otak rasanya buntu, saking banyaknya masalah. Dan masyallah , dengan sedekah nggak perlu nunggu waktu yang lama ada jalan keluar dari semua masalah.

Nggak ikhlas dong sedekahnya?

Emang ini masih jadi pro dan kontra soal boleh atau tidaknya kita berharap balasan dari sedekah yang kita keluarkan. Bisa jadi boleh kalau kita berharapnya dapat balasan dari Allah, dan menjadi tidak boleh kalau kita berharapnya pada manusia. Allah itu seneng kok kalau dimintai apapun oleh hambaNya, ini juga bisa jadi sarana penghambaan kita pada Allah. Sandarannya pada cukup pada Allah.

Soal kembalinya sedekah pada kita, itu macem-macem. Nggak melulu soal uang kok. Allah memang akan menggantinya berlipat-lipat , tapi jangan berharap kalau kamu mengeluarkan sedekah 100rb trus kamu berharapnya kembali 1juta.

Teman-teman yang baik, urusan lancar, mau ibadah tenang, makan ngga kekurangan itu tuh udah rejeki yang luar biasa dari Allah. Dan bisa jadi sedekahmu nanti berbuah menjadi hijab yang akan menjadi penghalangmu dengan api neraka kelak. Kan nggak ada yang tau :)

Jadi, Sudahkah kita sedekah hari ini? #BeraniBerhijrah

Quotes (Religi)Tempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang