#7. The Alice Killings

7.3K 486 3
                                    

"PEMBUNUHAN ALICE"

Tak kalah seram dan mengerikannya dengan kisah nyata Creppypasta The Alice Killings. Kasus ini sampai sekarang masih menjadi salah satu teka-teki paling aneh dan nggak terpecahkan juga di negeri Yakuza Jepang. Kisah pembunuhan The Alice Killings terjadi dari rentang tahun 1999 sampai tahun 2005. Kasus pembunuhannya identik dan memiliki ciri khas seperti dalam pembunuhan berantai.

Cara pembunuhannya memang beda, tapi di tiap kasus ditemukan calling card yang menjadi ciri khas pembunuhnya. Si pembunuh biasa meninggalkan kartu remi di TKP dan di tiap kartu remi tertulis ‘Alice’ dan letaknya selalu sama persis di atas darah korban. Petunjuk lainnya sangat minim ditemukan dalam kasus The Alice Killings ini. Korbannya sendiri ada lima orang.

Kisah creepypasta ini terinspirasi dari kasus pembunuhan Alfredo Galan Sotillo yang ada di Spanyol. Julukan untuknya adalah The Playing Card Killer. Sotillo dilaporkan membunuh enam orang di tahun 2003. Dalam tiap pembunuhan yang dilakukan Sotillo, ia pasti meninggalkan kartu remi di atas tubuh korbannya.

Dan sebelum menembak mati para korbannya, Sotillo akan memaksa korbannya untuk mengucapkan selamat pagi dan berlutut menyembah sebelum dia mengeksekusinya. Kasus pembunuhan ini sebenarnya tidak akan pernah terungkap oleh Kepolisian karena begitu lihainya sang pelaku menghilangkan jejak kejahatannya.

Namun pada tanggal 3 Juli tahun 2003, Alfredo Galan Sotillo akhirnya menyerahkan diri ke Polisi dan ia mengaku sebagai tokoh tunggal dibalik sosok The Playing Card killer. Rumor mengatakan alasan Sotillo menyerahkan diri, karena dirinya selalu diteror oleh para arwah-arwah korban yang ia sudah bunuh.

Jangan lupa di VOTE AND FOLLOW

CREEPYPASTA : TRUE STORYTempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang