"It's not about what you have
It's just talk about what you will do"Semua selalu berawal dari mimpi, merajut benang-benang harapan, merangkainya dalam sebuah tindakan yang akan jadi sebuah kenyataan berkat upaya kegentaran hingga terwujud dalam sebuah penantian.
"Aku bermimpi layaknya seperti mereka. Aku berangan sama halnya dengan mereka. Ku tak peduli cibirnya. Ku tak peduli cacinya. Yang ku tau aku dan dia punya kesempatan yang sama, peluang yang sama. Mungkin hanya jalan perwujudanya yang beda. Tapi, apapun itu, aku akan tetap melangkah dengan bangga. Karena ku ada bukan karena beda, tapi tampil dengan memberikan hal yang tak sama."
Boleh gak kita bermimpi ini dan itu secara berlebihan?
Banyak orang bilang mimpi itu gak usah tinggi-tinggi nanti jatoh!. Hmm...ada beberapa orang bilang kalau mimpi ini dan itu cuman buat orang punya duit aja. Kalau yang biasa-biasa mah cuma jadi penonton. No! It's only a reason. Itu cuman alasan orang pemalas yang gak mau keluar dari zona nyamanya. Karena seorang pemimpi dan pejuang harapan itu gak ada konsep "kalau ini, nanti itu, tapi, bla..bla..bla..". Alasan itu cuman buat orang-orang yang terlalu takut dalam melakukan hal besar. Mereka terlalu sibuk dengan kerangka pikiran sepele yang kalau ia jalanipun gak seekstrim itu. Sebenarnya, kita gak seharusnya berfikir negatif dulu dengan hal yang yang belum menjadi kuasa kita. Berbaik sangka dengan diri sendiri itu lebih menimbulkan energi positif dalam diri. Dengan begitu, dalam setiap jalan yang kita tempuh dijadikan sebagai pacuan untuk menerjang pintu-pintu kemustahilan. Ketika kamu ingin menjadi seorang pemimpi. Maka, kamu harus siap dengan cemoohan dan teman-temanya yang akan meturun naikkan mood booster kamu. Tapi, jangan sedih! Bangkitlah, kejarlah, dan raihlah sesuatu yang orang-orang anggap gak mungkin, yang mereka anggap cuman lelucon. It's Ok! Sekarang mereka ngata-ngatain kamu karena kamu dianggap lebay, sok, dan semacamnya. Jadikan kerikil-lerikil cemoohan itu sebagai pembangun tangga harapan untuk meniti mimpi yang kamu gantungkan.Semua orang berhak bermimpi. Semua orang berhak untuk sukses. Cuman, pertanyaanya..kamu siap gak buat berdarah-darah? Kalau belum, berarti kamu belum bisa jadi pemimpi. Garis bawah ya! "Belum" bukan berarti gak bisa. Cuman butuh proses aja buat itu.
Mimpi itu sebenarnya gak musti muluk-muluk. Sederhana, namun actionya yang harus luar biasa.
Kemaren, aku habis nonton channelnya benazio di youtube. Yang disana ada wawancaranya sama Eyang Habibie. Ternyata konsep belajar Eyang Habibie itu sederhana. "Belajar bukan untuk lulus, tapi belajar untuk tahu". Jleb.. kalau aku yang tadinya belajar cuman karena nilai sekarang berubah persepsi. Bahwa angka itu sifatnya relatif. Angka memang bisa bikin kita kemana aja, tapi gak menjamin bisa jadi apa aja.Eyang Habibie adalah inspirator generasi muda. Dia yang sudah berumur senja aja punya mimpi besar buat bisa terbangkan pesawat Indonesia. Yang sepanjang sejarah belum ada Indonesia bikin pesawat sebelumnya. Cita-cita nya sungguh luar biasa. Sayangnya, sesuatu yang besar itu lagi-agi kurang mendapat respon baik dari masyarakat. Kurangnya dukungan membuat perealisasian pesawat terhambat. Tapi, Eyang Habibie tak putus semangat. Ia mengajak kaum muda indonesia menyumbang bersama untuk mewujudkan mimpi besarnya "Terbangkan Pesawat Indonesia". InsyaAllah terlaksana. Aamiin.
Aku yakin beberapa tahun kedepan Indonesia bisa membandingi negara-negara maju lainya. Kita cuma butuh pemuda sebagai roda penggerak. Pemuda adalah penentu bagi majunya suatu bangsa. Ayok! Mari bersama bersatu untuk Indonesia.🙋Nah, jadi gitu. Mimpi itu sederhana sebenarnya. Mimpi itu gratis no bayar. Perealisasianya aja yang butuh mental baja, semangat membara, dan pantang berputus asa.
Kalau sekarang masih sibuk memikirkan hal- hal kecil yang akan merusak mimpi. Maka hipnotis diri lagi. Kamu itu adalah manusia yang diciptakan dengan segala kelebihan dan kekurangan. Apa yang ada pada dirimu belum tentu ada pada diri orang lain. Lakukan apa yang kamu mampu selagi itu bermanfaat. Jangan biarkan waktu berlalu dimakan kelalaian akan sesuatu hal yang gak bermutu. Salam kaum muda!
Heheh....
Gimana? Udah keren belum?😆
Jauhlah ya! 😅Tapi, makasih sudah membaca...
Semoga bermanfaat...jangan lupa kasih bintang dan komentarnya ya! Kritikan pembaca sangat berguna bagi author kedepanya...
Saranghe...😄
KAMU SEDANG MEMBACA
Sedalam Makna
Non-FictionSegala hal yang terjadi didunia ini tidak semata-mata terjadi secara kebetulan. Setiap kejadian selalu ada hikmah yang dapat dipetik pelajaranya. Pengalaman mengajarkan kita tentang arti sebuah kehidupan. Menantang kita untuk lebih paham akan makna...