Anda bisa dapat lebih banyak kawan dalam waktu dua bulan dengan cara menjadi tertarik pada orang lain dibandingkan dengan yang bisa anda peroleh dalam waktu dua tahun dengan cara mengusahakan orang lain tertarik kepada anda. Namun orang cenderung membuat kesalahan besar dalam kehidupan, yang berusaha mengayunkan orang lain agar menjadi tertarik pada mereka.
Survey sebuah perusahaan telepon di New York mengenai kata yang sering digunakan dalam pembicaraan melalui telepon membuktikan bahwa kata ganti orang pertama “saya” adalah kata yang paling sering digunakan. Kembali menjadi catatan penting bahwa orang lain begitu berminat pada diri mereka sendiri. Kalau kita hanya berusaha member kesan kepada orang lain, dan berusaha menjadikan orang lain tertarik kepada kita, kita tidak akan pernah mempunyai kawan yang sejati dan tulus.
Maka dalam hal membuat orang lain menyukai anda, ingatlah hal berikut: “Individu yang tidak tertarik dengan kawan-kawannyalah yang mempunyai kesulitan terbesar dalam hidup dan memberikan luka terbesar bagi orang lain. Dari para individu semacam itulah semua kegagalan manusia timbul.” Tetapi seseorang bisa memenangkan perhatian, waktu, dan kerja sama bahkan dari orang-orang yang paling sukar dengan cara sungguh-sungguh berminat pada diri mereka . Apapun profesi kita, tentulah sangatlah senang apabila orang mengagumi kita
Penunjukkan minat terhadap orang lain, seperti halnya dengan semua prinsip lain dalam hubungan manusia, haruslah tulus. Cara ini harus memberikan imbalan, bukan hanya untuk orang yang memperlihatkan minatnya, melainkan juga untuk orang yang menerima perhatian itu. Ini merupakan jalur dua arah – kedua belah pihak memperoleh manfaat.