Friendzone - Dua

548 46 14
                                    


         "

Ups! Gambar ini tidak mengikuti Pedoman Konten kami. Untuk melanjutkan publikasi, hapuslah gambar ini atau unggah gambar lain.

"....Gedung yang akan dibuat memiliki nilai karya seni yang berbeda-beda. Tema yang dipakai pun akan sangat bertolak belakang sehingga kita bisa merasakan suasana ruangan yang sangat berbeda. NB Art Company akan mendirikan sebuah gedung dengan tiga ruangan yang memiliki ciri khas masing-masing. Ruang pertama bertema abstrak dimana ruangan itu berisi lukisan-lukisan abstrak milik seniman terkenal Aldrich White yang akan diluncurkan pertama kali di pembukaan gedung NB Art Company sehingga para penikmat seni di seluruh dunia akan Datang berkunjung,"Bianca menarik nafasnya lagi sembari tersenyum formal. Kemudian kembali menjelaskan sambil menyentuh Apple iPad Pro 12.9 nya,"Sebagi informasi, dengan diumumkannya perencanaan proyek ini yang sudah tersebar di artikel online beberapa detik yang lalu, sudah terdapat 2091 permintaan tiket yang diajukan oleh salah satu kelompok kesenian yang berada di Perancis dan dipastikan akan terus bertambah."

Para investor, Mr.bagaskara beserta jajaran tokoh penting yang berkontribusi dalam proyek ini pun bertepuk tangan meriah atas pencapaian yang diraih.

Bianca meletakkan Apple iPad Pro 12.9 nya lalu beralih ke layar besar yang terpampang di belakangnya."Ruangan kedua akan dibentuk menjadi sebuah ruangan pertunjukan drama musikal dimana akan bertemakan kehidupan sosial tempo dulu serta di sana akan menampilkan beberapa cerita rakyat, legenda sampai perwayangan manusia."

Nathan tersenyum lalu menampilkan grafik artikel setelah perilisan,"Respon masyarakat mengenai proyek ini pun sangat bagus dan antusias, bahkan pertunjukan ini akan menarik minat para turis yang datang."

Bianca dan Nathan sedang mempresentasikan proyek mereka di depan para orang penting yang akan memutuskan untuk mendukung atau membatalkan proyek itu. Sejauh ini kedua belah pihak dari Nathan dan Bianca tidak ada yang mengkritisi proyek mereka.

"....Ruangan ketiga hanya akan dibuka setiap weekend dan perayaan hari-hari besar. Di ruangan itu akan diadakan live band dengan guest star tanah air maupun western. Dan juga ruangan dapat disewakan untuk mengadakan pesta atau yang lainnya. Ruangan ini menawarkan berbagai tema dekorasi yang terbaik, kenyamanan dan kebersihan."

Dua orang itu menyelesaikan presentasinya dengan sukses karena menghasilkan tepuk tangan serta pujian kepada ide keduanya yang cemerlang. Beberapa investor pun menyetujui diadakannya proyek tersebut dengan membubuhkan tandatangan di kontrak yang dibuat.

Akhirnya rapat sudah berakhir dengan hasil final yang sesuai rencana, para investor dan yang lainnya pun meninggalkan ruangan setelah menyalami dua orang pemimpin proyek NB Art Company, Nathan dan Bianca.

"Sudah kuduga ide anak muda memang tidak bisa diabaikan. Mereka terlahir dengan otak yang indah sehingga tak perlu repot-repot menerima kritikan atau saran,"komentar Nathalie Andrea, Ibunda Nathan dengan tersenyum bangga melihat dua orang yang berdiri di depan sana.

"Benar, jeng. Aku tidak pernah tau Bianca memiliki otak yang indah seperti nak Nathan..."timpal Leonna Watanabe, mama Bianca.

Bianca memutar bola matanya lalu mendengus kesal kepada Leonna Watanabe,"oh c'mon, ma."

Friendzone✔Tempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang