Kesulitan

143 8 0
                                    

Assalamu'alaikum

Setelah author pikir pikir, author putuskan update part ini.

Selamat membaca 😊

" Jangan bersedih ketika kesulitan menghampirimu, karena kamu tak sendiri. Ingat, ada Allah yang melebihi segalanya. Mungkin semua orang pernah mengalaminya, hanya cara dan bentuk kesulitannya yang berbeda "

Adfaita 'alal husnil 'abaqo
Falwardu tadhowwa'a wa tanaqo
Hassin ya robbu lanal khuluqo
Thohir hu fala yahwi nazaqo

Sholawat adfaita yang dinyanyikan oleh Ai Khodijah mengalun dengan merdu, berhasil membuat Aisyah membuka matanya perlahan. Ya, bunyi alarm yang berasal dari benda pipih itu sudah otomatis Aisyah aktifkan setiap hari, supaya ia tak meninggalkan qiyamul lail yang sudah menjadi salah satu rutinitasnya sejak Aisyah duduk di bangku SMP.

Setelah mengumpulkan nyawanya, Aisyah beranjak dari tempat tidurnya dan kemudian pergi menuju kamar mandi untuk berwudhu.

" Ya Allah ya Mujib, ampunilah semua dosa-dosaku dan dosa-dosa kedua orangtuaku. Mudahkanlah aku untuk mencapai cita-citaku. Mungkin aku tidak akan pernah bisa membalas semua jasa kedua orangtuaku. Tapi setidaknya, aku bisa membuat mereka tersenyum ketika aku berhasil meraih cita-citaku kelak ya Allah. Mudahkanlah semua urusanku, jangan Engkau persulit Ya Allah. Aamiin Ya robbal 'alamin",do'a Aisyah.

Lalu, Aisyah mengambil Al-Qur'an untuk memurojaah hapalannya.Ia sengaja tak tidur lagi karena sebentar lagi adzan subuh berkumandang.

"Allahu akbar Allahu akbar", suara adzan subuh berkumandang dari mesjid dekat kediaman Aisyah.

Aisyah mendengarkan adzan yang berkumandang itu sampai selesai, tak lupa ia membaca do'a .Kemudian meletakkan kembali Al-Qurannya dan menunaikan shalat subuh dengan khidmat.

Aisyah Pov

"Assalamu'alaikum warrohmatullahi wabarokatuh ",ucap Pak Haris selaku guru matematika terkiller di sekolahku.

"Waalaikum sallam warrohmatullahi wabarakatuh", jawab anak-anak serentak.

"Oke, kali ini kita bahas soal-soal ujian matematika tahun lalu", ucapnya datar.

"Baik, pak", jawabnya

Tidak ada yang berani mengobrol ataupun bercanda saat jam pelajaran Pak Haris, Pak Haris memang sosok yang tegas dan disiplin. Tapi semua didikannya akan terasa setelah kita lulus nanti.

"Ada yang mau memcoba mengerjakan no 39 ?", tanya Pak Haris

Hampir semua teman-temanku menyebutkan namaku.

"Apa-apaan ini, bukannya mereka yang mengerjakan soal itu didepan, malah nunjuk orang lain", batinku.

"Ayo silahkan Aisyah, kerjakan di depan", ucapnya lagi.

"Baik,pak"

1 menit kemudian

"Sudah selesai, pak", ucapku.

"Ya, benar jawabannya. Silahkan kamu jelaskan kepada teman-temanmu", perintahnya

"Baik,pak"

Aku mulai menjelaskan secara rinci kepada teman-teman.

"Oh gitu"

"Pantesan, salah ngitung"

"Kamu sih gak percaya, apa aku bilang bener kan"

"Nyesel yakin aku percaya sama kamu, mana salah lagi"

Begitulah beberapa tanggapan dari teman-temanku setelah aku menjelaskannya tadi.

Kring Kring Kring

Bel berbunyi menandakan waktu istirahat telah tiba.

"Kita akhiri pelajaran hari ini.Aisyah setelah ini kamu ke ruang TU ya, ada hal yang harus disampaikan oleh Bu Indri",ucap Pak Haris.

"Assalamu'alaikum", lanjutnya.

"Baik, pak.Waalaikum sallam",ucapku

"Waalaikum sallam", jawab teman-temanku serentak.

Ruang TU

"Assalamu'alaikum, maaf bu apa ibu memanggil saya ?", tanya ku

"Waalaikum sallam, ya..Aisyah, sudah 3 bulan kamu belum bayar SPP. Apa hari senin kamu bisa melunasinya ?sampaikan kepada orangtuamu ya. Dan mohon untuk segera melunasinya. Saya khawatir masalah ini bisa menghambat kamu untuk mengikuti ujian nanti."

Bersambung

Jangan lupa vote & comment yaa 😊
Follow my IG @dina.fadhilah09

Wassalamu'alaikum

Belajar Adalah Jihadku [ TELAH TERBIT ]Tempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang