Akhirnya setelah 6 tahun lamanya, ia kembali ke Tanah Air lagi. Yah, karena keputusannya menetap di Jepang. Di sana ia telah memiliki pekerjaan yang sangat cocok dengan bidangnya. Tetapi telefon dari mamanya mampu membuatnya kembali tanpa berpikir panjang. Walaupun tau jika kembali ke Korea, itu artinya harus ada yang dihadapi yaitu seseorang yang telah ia tinggalkan dulu.
Kihyun menatap pemandangan di luar jendela kaca taksi. Yah tak banyak yang berubah dari ibu kota ini, tetap dengan gedung-gedung tinggi yang menjulang ke langit, dan para pejalan kaki yang sangat banyak hingga memenuhi trotoar.
Kihyun keluar dari taksi yang tadi ia tumpangi, dan melihat sebuah rumah yang bisa dikatakan cukup besar dan mewah. Setelah ia puas melihat rumah itu, ia mulai membuka pagar dan masuk. Kemudian, ia menekan bel rumahnya tersebut, tetapi tidak ada yang menjawab atau membukanya. Kihyun mencoba membukanya sendiri dan yah pintu rumanya itu tidak di kunci. Ia masuk dan menyusuri setiap ruangan yang ada sambil memutar kembali memorinya dulu. Selanjutnya ia menuju kearah dapur dan disana ia melihat seorang wanita yang sedang memasak. itu adalah mamanya, Yoo Soyou. Kihyun melangkah mendekati mamanya yang sedang membelakanginya dan berkonsentrasi dengan masakannya, sampai-sampai tidak sadar bahwa anaknya sedang berada di belakangnya. kihyun diam-diam memeluk Soyou dari belakang dengan lembut.
"Ma..." bisik Kihyun dari belakang.
"Astagah! Kihyun!"
Soyou kaget. Sangat kaget. ia memandang putra semata wayangnya yang sedang berdiri di hadapannya. Soyou sangat terharu saat melihat putranya telah kembali."Kamu mau buat mama jantungan?! Trus tadi kalo mama lagi bawa pisau trus mama kira kamu orang jahat trus-"
Omelan Soyou terhenti ketika Kihyun tertawa dengan suara khasnya."Ma-"
Belum Kihyun berbicara selesai, saat itupun Soyou memotong perkataannya"Kenapa kamu nggak ngabarin Mama sama Papa kalo kamu pulang hari ini?"
"Tujuan Kihyun sih mau ngagetin Mama sama Papa. Kejutan gitu loh Ma"
"Dasar! kamu taukan Mama udah bukan anak muda lagi. Jantung Mama udang nggak bisa di ajak lari 17 an" omel Soyou "Mama sama Papa akan lebih senang kalo kamu kabarin jadi Mama sama Papa udah siapin keperluan mu."
"Oh iya Ma ada yang bisa Kihyun bantu?? tapi Papa dimana Ma?"
"Biasa Papamu ada di ruangan kerjanya"
"Ok, Ma aku ketemu Papa dulu yah baru aku bantu Mama lagi di sini."
"Iyah dah sana temui dulu Papamu"
Setelah kihyun bertemu Papanya yang sama kagetnya kayak Mamanya tadi, ia kembali ke dapur untuk membantu Mamanya memasak. Yah bisa dibilang bakat memasak Mamanya itu nurun ke Kihyun. ia sangat pintar memasak.
.
.
.
.
.Hyunwoo bersandar pada kursi kerjanya, dan memijat pelipisnya yang sedari tadi berdenyut. Itu di sebabkan oleh kemarahan kliennya.
Tangannya mengambil kunci mobil yang tergeletak di atas meja. Mengambil tas, dan berjalan ke tempat mobilnya terparkir.
Yah, Hyunwoo ingin pulang itu satu-satunya yang dapat ia lakukan untuk pelepas stressnya. Setibanya di rumah, Bora. Son Bora, Mamanya menyambut putra sulungnya dengan senyum yang mampu membuat beban Hyunwoo hilang dalam sekejap.
"Apa ada masalah di kantor hari ini?"
Tanya Bora. Hyunwoo langsung duduk di samping mamanya yang sedang di ruang keluarga."Ada Ma, Tapi masih bisa aku handle kok."
Jawab Hyunwoo lalu menyenderkan badannya yang merasa pegal pada sofa kesayangannya.Son Hyunwoo, lulusan jurusan arsitektur, baru setengah tahun ini ia membuka kantor arsitek kecil. Yah itu tidak mudah bagi Hyunwoo yang baru saja lulus. Namun tekadnya yang begitu kuat dan tidak mudah menyerah membuahkan hasil. Ada beberapa perusahaan yang menggunakan jasanya dan mereka merasa puas.
"Mama yakin kamu udah lakukan yang terbaik Hyunwoo."
Ucap Bora dengan lembut saat mendengar dengan jelas helaan napas anaknya yang berat..
.
.TBC~
Menarik nggak??
👀⭐️💬
KAMU SEDANG MEMBACA
Sweet Heart ー END
RomanceSetelah menghilang selama 6 tahun, Kihyun kembali masuk ke dalam kehidupan Hyunwoo. Namun Hyunwoo yang dikenalnya telah berubah, tidak sama lagi dengan Hyunwoo yang terakhir ia temui. Dapatkah Kihyun mengembalikan Hyunwoo? SKUY langsung di baca aja...